Jumat 13 Sep 2024 14:40 WIB

Pupuk Indonesia Dukung Produktivitas Urban Farming di Jakarta

Tri menilai urban farming memiliki potensi besar dalam mendukung ketahanan pangan.

Red: Ahmad Fikri Noor
Direktur Pemasaran PT Pupuk Indonesia Tri Wahyudi Saleh dan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyalurkan bantuan pupuk dan benih tanaman pangan kepada kelompok Tani Muda Berdaya Jakarta Selatan di Kelurahan Cipedak, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (13/9/2024).
Foto: Pupuk Indonesia
Direktur Pemasaran PT Pupuk Indonesia Tri Wahyudi Saleh dan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyalurkan bantuan pupuk dan benih tanaman pangan kepada kelompok Tani Muda Berdaya Jakarta Selatan di Kelurahan Cipedak, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (13/9/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Pupuk Indonesia (Persero) berkomitmen meningkatkan produktivitas pertanian. Upaya ini tak hanya ditujukan pada wilayah perdesaan, melainkan juga menyasar pada aktivitas pertanian di perkotaan atau urban farming.

Direktur Pemasaran PT Pupuk Indonesia Tri Wahyudi Saleh mengatakan perusahaan bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta bekerja sama dalam meningkatkan produktivitas urban farming di Jakarta. Hal ini ditandai dalam program penyaluran pupuk dan benih tanaman pangan kepada kelompok Tani Muda Berdaya Jakarta Selatan di Kelurahan Cipedak, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (13/9/2024).

Baca Juga

"Hari ini kami memberikan bantuan CSR sebanyak enam ton urea dan enam ton NPK untuk 31 kelompok tani di Jakarta," ujar Tri.

Tri menilai urban farming memiliki potensi besar dalam mendukung ketahanan pangan Indonesia. Oleh karena itu, Pupuk Indonesia juga memberikan bantuan mobil uji tanah untuk meningkatkan produktivitas urban farming di Jakarta.