Sabtu 14 Sep 2024 05:21 WIB

Eesa Jadi Mualaf Karena Fakta Ilmiah tentang Pembentukan Bayi dalam Rahim Ibu di Alquran

Fakta ilmiah dalam Alquran membuat Eesa terpikat menjadi seorang mualaf.

Red: Muhammad Hafil
 Fakta ilmiah dalam Alquran membuat Eesa terpikat menjadi seorang mualaf. Foto:  Janin dalam rahim (ilustrasi).
Foto: ilmugizi.info
Fakta ilmiah dalam Alquran membuat Eesa terpikat menjadi seorang mualaf. Foto: Janin dalam rahim (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Fakta-fakta ilmiah dalam Alquran membuat Eesa terpikat menjadi seorang mualaf. Dia baru berusia tiga belas tahun ketika ia menjadi seorang Muslim. 

Dikutip dari About Islam (aboutislam.net), sebelum menjadi mualaf, saat usianya masih 10 tahun, dia memiliki kehidupan yang biasa-biasa saja. Pergi ke sekolah dan bergaul dengan teman-temannya.

Baca Juga

Saat di sekolah menengah, saudara sepupunya, yang berusia lima belas tahun waktu itu, menjadi mualaf. Sepupunya itu biasa datang ke rumah dan memberi tahu keluarga Eesa tentang Islam.

Terjadi perdebatan pendapat antara sepupunya dengan semua anggota keluarga Eesa. Eesa pun hanya diam dan mendengarkan.