Ahad 15 Sep 2024 21:11 WIB

Maulid Nabi Muhammad, Bupati Manokwari: Nabi SAW Teladan Pemersatu Masyarakat Majemuk

Nabi Muhammad adalah satu-satunya manusia sempurna yang diciptakan Allah SWT.

Red: Ani Nursalikah
Maulid Nabi Muhammad, Bupati Manokwari: Nabi SAW Teladan Pemersatu Masyarakat Majemuk
Foto: Republika.co.id
Maulid Nabi Muhammad, Bupati Manokwari: Nabi SAW Teladan Pemersatu Masyarakat Majemuk

REPUBLIKA.CO.ID, MANOKWARI -- Bupati Manokwari, Papua Barat Hermus Indou menyatakan Nabi Muhammad SAW merupakan sosok sempurna yang bisa dijadikan teladan sebagai pemersatu masyarakat majemuk.

"Saya mengajak umat Muslim terus meningkatkan dan memperdalam kecintaan terhadap sosok Rasulullah yang telah menyempurnakan ajaran Islam," kata Hermus saat memberi sambutan pada Tabligh Akbar Maulid Nabi Muhammad 1446 H/2024 di Masjid Al Falah Manokwari, Ahad (15/9/2024).

Baca Juga

Ia mengatakan, dengan rasa cinta dan kasih sayang Nabi Muhammad mampu membangun peradaban Muslim yang bisa hidup rukun dengan umat beragama lain.

Selain itu, Nabi Muhammad juga mengajarkan tidak membeda-bedakan seseorang berdasarkan suku, warna kulit, ras, daerah dan sebagainya. Nabi Muhammad merupakan contoh sempurna seorang pemimpin sehingga keteladanan Rasulullah harus menjadi pegangan dalam membangun masyarakat yang adil, damai dan sejahtera.