Senin 16 Sep 2024 04:31 WIB

Oscar Piastri Berjaya di GP Azerbaijan, Perez-Sainz Kecelakaan Saat Buru Podium

Piastri finis tercepat dengan catatan waktu 1 jam 32 menit dan 58,007 detik.

Red: Israr Itah
Pembalap McLaren Oscar Piastri asal Australia merayakan kemenangannya di Grand Prix Formula Satu di Baku, Azerbaijan, pada Ahad, 15 September 2024
Foto: AP Photo/Sergei Grits
Pembalap McLaren Oscar Piastri asal Australia merayakan kemenangannya di Grand Prix Formula Satu di Baku, Azerbaijan, pada Ahad, 15 September 2024

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pembalap McLaren Oscar Piastri berjaya di Grand Prix (GP) Formula Satu (F1) Azerbaijan yang berlangsung di Sirkuit Baku, Baku, Ahad (15/9/2024) malam WIB. Kemenangan Piastri diwarnai kecelakaan yang melibatkan pembalap Red Bull, Sergio Perez dengan pembalap Ferrari Carlos Sainz dalam upaya memperebutkan tempat di podium jelang akhir balapan.

Memulai balapan, Leclerc yang berada di pole position mencoba untuk terus mempertahankan posisi terdepan dari manuver Piastri yang mengejar di posisi kedua.

Baca Juga

Memasuki lap ke-20, strategi Piastri yang menggunakan ban medium mampu mengambil alih posisi terdepan dari Leclerc yang mulai kehilangan kendali mempertahankan catatan waktu.

Piastri mampu menjaga keunggulan usai ban Leclerc yang mulai memudar memberi sedikit jeda untuk pembalap asal Australia tersebut mempertajam selisih Waktu.