Senin 16 Sep 2024 17:15 WIB

Pengamat: Pertemuan Prabowo-Megawati Bisa Buat Indonesia Maju

Prabowo dengan Gerindra memenangkan Pilpres, sementara Megawati menang di Pileg.

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto bersilaturahim ke kediaman Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri, Senin (2/4).
Foto: Istimewa
Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto bersilaturahim ke kediaman Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri, Senin (2/4).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengamat Politik Hendri Satrio menilai Indonesia akan lebih maju jika Presiden Terpilih Prabowo bertemu dengan Presiden Ke-5 Megawati Soekarnoputri yang kabarnya akan terlaksana dalam waktu dekat.

Pasalnya, dia mengatakan kedua tokoh bangsa tersebut adalah pemenang Pilpres dan Pileg 2024. Seperti diketahui Prabowo selaku Ketua Umum Partai Gerindra memenangkan pilpres dan Megawati selaku Ketua Umum PDI Perjuangan memenangkan pileg.

Baca Juga

"Pertemuan Megawati-Prabowo ini hal yang luar biasa jika terjadi, keduanya bertemu sebagai pemenang pilpres dan pileg, bisa membawa suatu perbaikan dan kebaikan untuk Indonesia," kata Hensat sapaan akrabnya di Jakarta, Senin.

Pada dasarnya, dia mengatakan masyarakat berharap Prabowo bisa membawa Indonesia menjadi negara yang lebih bijak serta demokratis. Maka, kata dia, bukan tidak mungkin Indonesia akan lebih maju jika keduanya bisa saling memahami dan mengerti untuk berkolaborasi. "Kolaborasi keduanya diperlukan untuk kemajuan Indonesia, ini akan bagus sekali," katanya.

Namun, dia menilai bahwa wacana pertemuan kedua tokoh nasional tersebut belum tentu menjadi sinyal bahwa PDI Perjuangan akan bergabung ke pemerintahan.

Sebab, menurutnya kondisi serupa sudah pernah terjadi saat masa kepemimpinan Presiden Ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono. Dia menuturkan, saat itu Taufiq Kiemas menjadi Ketua MPR dan PDI Perjuangan berada di luar pemerintahan.

"Walau saat itu PDI Perjuangan berseberangan dengan Demokrat tapi keduanya tetap mengerti dan PDI Perjuangan memberikan masukan-masukan kritis kepada pemerintah," katanya

Sebelumnya, Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani membenarkan rencana pertemuan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dengan Prabowo Subianto sebelum pelantikan pada tanggal 20 Oktober 2024. "Ya, akan, insyaallah," kata Puan di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9).

Hal senada juga sempat disampaikan oleh Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani. Dia mengatakan bahwa Megawati dan Prabowo akan segera bertemu sebelum pelantikan pemenang Pilpres 2024 sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024—2029.

"Insyaallah akan terjadi. Mudah-mudahan sebelum pelantikan," kata Muzani di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (9/9).

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement