Kamis 19 Sep 2024 13:00 WIB

KLHK Sediakan Bibit Pohon Gratis untuk Penghijauan

KLHK menggencarkan program penanaman pohon sesuai arahan Presiden Jokowi.

Red: Erdy Nasrul
Warga berjalan menyusuri lorong bunga saat berwisata di Taman Hutan Kota, Palu, Sualwesi Tengah, Ahad (4/9/2022).
Foto: ANTARA/Basri Marzuki
Warga berjalan menyusuri lorong bunga saat berwisata di Taman Hutan Kota, Palu, Sualwesi Tengah, Ahad (4/9/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, DENPASAR --Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) menyediakan aneka bibit pohon gratis bagi warga di seluruh Indonesia sebagai upaya menggerakkan masyarakat mau menanam dan merawat pohon.

"Program tahunan ini bertujuan menggenjot masyarakat Indonesia agar mau menanam pohon untuk pemulihan lahan dan penghijauan," kata Kepala Biro Humas KLHK Dr. U Mamat Rahmat, S.Hut., M.P. dalam sambutan tertulis yang dibacakan Kepala Bidang Hubungan Antar-Lembaga Humas KLHK Arijan Prasodjo di Jimbaran, Bali, Rabu (18/9) malam.

Baca Juga

Pada sambutan peluncuran web series Kami Memohon itu, Rahmat mengatakan bahwa masyarakat yang berminat mendapatkan bibit pohon gratis dari KLHK bisa langsung mendatangi lokasi persemaian permanen yang tersebar di hampir seluruh daerah di Indonesia.

Cara mendapatkan bibit pohon gratis dari KLHK, menurut dia, sangat mudah. Pertama, tentukan lokasi persemaian permanen terdekat yang ada di daerah masing-masing; Kedua, datang sambil membawa kartu tanda penduduk (KTP); Ketiga, mengisi formulir yang telah disediakan dan ambil bibit gratis yang telah disediakan.