Rabu 25 Sep 2024 20:49 WIB

Menhan Prabowo Ucapkan Salam Perpisahan Sekaligus Perjumpaan dengan Komisi I DPR RI

Prabowo menyampaikan permohonan maaf kepada Komisi I DPR selama lima tahun bermitra.

Red: Mas Alamil Huda
Menteri Pertahanan yang juga Presiden terpilih Prabowo Subianto saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi I DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (25/9/2024).
Foto: ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto
Menteri Pertahanan yang juga Presiden terpilih Prabowo Subianto saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi I DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (25/9/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menyampaikan salam perpisahan mewakili Kemenhan kepada Komisi I DPR. Hal itu disampaikannya dalam rapat kerja (raker) bersama Komisi I DPR RI dengan agenda pengambilan persetujuan pembicaraan Tingkat I terhadap lima RUU kerja sama bidang pertahanan, yang menjadi raker terakhir antara Komisi I DPR dan Kemenhan RI.

"Atas nama seluruh Kementerian Pertahanan Republik Indonesia kami mohon diri. Selamat penghargaan atas pengabdian bapak-bapak, ibu-ibu sekalian," kata Prabowo di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (25/9/2024).

Baca Juga

Dia juga menyampaikan permohonan maaf kepada Komisi I DPR RI selama lima tahun bermitra dengan Kemenhan RI. Dia menekankan, kerja-kerja yang dilakukannya selama memimpin Kemenhan RI dilakukan demi kepentingan bangsa.

“Saya juga mohon maaf apabila dalam pekerjaan saya selama lima tahun sebagai Menteri Pertahanan ada sesuatu yang mengecewakan saudara-saudara sekalian, tapi saya ingin saudara-saudara yakin bahwa niat saya semata-mata untuk menjaga kepentingan dan kedaulatan bangsa Indonesia,” ujarnya.