Jumat 27 Sep 2024 21:04 WIB

Trust Indonesia Sebut Agung Nugroho-Markarius Anwar Bakal Menang di Pilwali Pekanbaru

Trust Indonesia menilai Agung Nugroho-Markarius Anwar akan terus didukung.

Pasangan Calon Agung Nugroho-Markarius Anwar di Pilwali Pekanbaru
Foto: antara
Pasangan Calon Agung Nugroho-Markarius Anwar di Pilwali Pekanbaru

REPUBLIKA.CO.ID, PEKANBARU - Survei Trust Indonesia menunjukkan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho-Markurius Anwar (AMAN) sebagai kandidat yang memiliki elektabilitas tertinggi. Dalam survei yang berlangsung 7-10 September 2024 tersebut, pasangan AMAN mendapatkan elektabilitas sebesar 53,2 persen.

“Hasil Survei menunjukkan pasangan Calon Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho-Markarius Anwar (AMAN) unggul dengan 53,2 suara,” kata Direktur Riset Trust Indonesia, Ahmad Fadhli dalam keterangan kepada awak media, Rabu (25/9) kemarin.

Baca Juga

Sementara itu, pasangan Muflihun-Ade Hartati hanya memperoleh angka elektabilitas sebesar 22,5 persen. Disusul pasangan Ida-Kharisman yang hanya mendapatkan elektabilitas 11,3 persen, Edy Natar-Dastrayani Bibra sebanyak 6,0 persen suara dan pasangan Intsiawati Ayus-Taufik Arrakhman yang hanya memiliki elektabilitas 2,8 persen.

“Sementara suara yang tidak memilih atau tidak menjawab sebanyak 4,2 persen,” ujar dia.

Fadhli mengatakan pihaknya juga telah mengukur elektabilitas 10 calon wali kota Pekanbaru pascapendaftaran. Hasilnya, Agung Nugroho menjadi Calon Walikota yang memiliki popularitas dan elektabilitas paling tinggi.

“Untuk Calon Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho mendapatkan popularitas 85,9 persen dan 79,3 persen untuk kedisukaan (elektabilitas),” jelasnya.

Sementara, Muflihun hanya mendapatkan popularitas 72,8 persen dan kedisukaan 64,8 persen. Secara berturut-turut, Markarius Anwar mendapatkan popularitas 63,3 persen dan kedisukaan 58,5 persen, Edy Natar Nasution mendapatkan popularitas 57,8 persen dan kedisukaan 41,3 persen, dan Ida Yulita mendapatkan popularitas 52,3 persen dan kedisukaan 36,7 persen.

Selanjutnya, Ade Hartati memperoleh popularitas 51,1 persen dan kedisukaan 45,8 persen. Figur Kharisman Risanda terekam memiliki popularitas 43,7 persen dan kedisukaan 37,8 persen. Sementara untuk Dastrayani Bibra, Taufik Arrakhman dan Intsiawati Ayus, masing-masing mendapatkan popularitas dan kedisukaannya di bawah 40 persen.

Karena itu, Fadhli pun memprediksi paslon Agung Nugroho-Markarius Anwar bakal memenangkan Pilwali Pekanbaru. Pasalnya, dengan modal elektabilitas 53,2 persen, pasangan Agung Nugroho-Markarius Anwar hanya perlu menjaga ritme kampanye positif untuk mempertahankan para pemilih loyal yang dimiliki pasangan tersebut

"Jika mengacu survei yang biasa kami lakukan, elektabilitas di atas 50 persen sebelum 2 bulan pemilihan ini biasanya menjadi petunjuk kemenangan. Karena sulit sekali berharap ada pergeseran suara signifikan yang terjadi dalam kurun waktu selama dua bulan. Para pendukung Agung Nugroho-Markarius Anwar bisa optimis kandidatnya akan memenangkan Pilwali Pekanbaru," ucap dia.

Fadhli menjelaskan survei dilakukan dengan menggunakan teknik Multistage Sampling. Pertama menggunakan sistem random TPS dan kedua menggunakan sistem random DPT. Ada 1.200 responden yang tersebar di 15 kecamatan di Kota Pekanbaru. Dari 83 total kelurahan, ada 69 kelurahan yang diambil secara random dan dijadikan sampel.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement