Sabtu 28 Sep 2024 08:04 WIB

BSI Siap Jadi Mitra Strategis 400 Travel Umrah dan Haji

Hal ini salah satu komitmen BSI untuk menjadi sahabat spiritual para jamaah.

Rep: Dian Fath Risalah/ Red: Ahmad Fikri Noor
Jamaah Calon Haji Indonesia asal Sukabumi melakukan transaksi penukaran Saudi Arabia Riyal di Konter Layanan BSI di Asrama Haji Bekasi, Jawa Barat, Ahad (12/5/2024).
Foto: Dok Republika
Jamaah Calon Haji Indonesia asal Sukabumi melakukan transaksi penukaran Saudi Arabia Riyal di Konter Layanan BSI di Asrama Haji Bekasi, Jawa Barat, Ahad (12/5/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) menggandeng asosiasi HIMPUH (Himpunan Penyelenggara Umrah dan Haji) melalui penandatangan kerja sama pembiayaan haji khusus bagi travel anggota travel HIMPUH. Direktur Sales & Distribution BSI Anton Sukarna mengatakan, kerja sama ini dilakukan untuk mendukung kesiapan pembiayaan, layanan perbankan selama di Arab Saudi maupun setelah kembali ke tanah air.

Sebagai informasi kebijakan sebelumnya lokasi maktab di Arafah dan Mina sudah ditentukan berdasarkan zona wilayah negara, seperti Wilayah Asia Tenggara, Asia Selatan, Afrika, Amerika& Eropa. Hal ini menjadi tantangan para agen travel haji khusus untuk secepatnya memperoleh kontrak lokasi maktab di Arafah dan Mina.

Baca Juga

Selain itu juga, yang menjadi tantangan yakni informasi keberangkatan bagi para jamaah baru disampaikan dalam tenggang waktu yang dekat dengan pelaksanaan haji khusus. Hal ini tidak dipungkiri menjadi tantangan baru bagi para travel agen untuk segera membayar kebutuhan persiapan jamaah haji khusus kepada Pemerintah Arab Saudi.

"Hal ini juga menjadi dasar BSI untuk siap menjadi mitra strategis anggota travel HIMPUH untuk memaksimalkan layanan kepada calon jamaah haji melalui pembiayaan kepada travel yang pasti membutuhkan ketersediaan dana yang besar untuk pembayaran maktab di awal penyelenggaran haji," kata Anton dalam keterangan, Jumat (27/9/2024).

Berdasarkan data internal bahwa potensi haji khusus yang di kelola PIHK di Indonesia tahun 2024 mencapai lebih 297 juta dolar AS dan jamaah haji Indonesia cukup mendominasi ibadah haji setiap tahunnya dari seluruh dunia. Sebagai negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia, hal ini salah satu komitmen BSI untuk menjadi sahabat spiritual bagi para calon jamaah.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement