Sabtu 28 Sep 2024 20:30 WIB

LRT Jakarta Velodrome-Manggarai uji coba jalur pada 30 September

Proyek pembangunan LRT Jakarta Fase 1B terus menunjukkan perkembangan signifikan.

Red: Friska Yolandha
Sejumlah pekerja mengerjakan pembangunan konstruksi proyek LRT Jakarta fase 1B di Jalan Pemuda, Rawamangun, Pulo Gadung, Jakarta Timur, Rabu (11/9/2024). Konstruksi lintasan yang menghubungkan Stasiun Velodrome dengan LRT Jakarta Fase 1B kini sudah tersambung. Sementara, berdasarkan data Per Agustus 2024, progres pembangunan LRT Jakarta fase 1B Velodrome-Manggarai telah mencapai 26,64?ngan deviasi positif. Proyek LRT Jakarta Fase 1B nantinya akan membentang sejauh 6,4 kilometer dari Velodrome menuju Manggarai yang akan terintegrasi dengan transjakarta dan moda transportasi lainnya.
Foto: Republika/Thoudy Badai
Sejumlah pekerja mengerjakan pembangunan konstruksi proyek LRT Jakarta fase 1B di Jalan Pemuda, Rawamangun, Pulo Gadung, Jakarta Timur, Rabu (11/9/2024). Konstruksi lintasan yang menghubungkan Stasiun Velodrome dengan LRT Jakarta Fase 1B kini sudah tersambung. Sementara, berdasarkan data Per Agustus 2024, progres pembangunan LRT Jakarta fase 1B Velodrome-Manggarai telah mencapai 26,64?ngan deviasi positif. Proyek LRT Jakarta Fase 1B nantinya akan membentang sejauh 6,4 kilometer dari Velodrome menuju Manggarai yang akan terintegrasi dengan transjakarta dan moda transportasi lainnya.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Jakarta Propertindo (Perseroda) menyatakan siap melakukan uji coba jalur (test track) LRT Jakarta Fase 1B Velodrome-Manggarai pada Senin (30/9/2024). 

"Kami sangat fokus pada setiap detail persiapan untuk memastikan uji coba ini berjalan lancar dan sesuai standar keselamatan yang tinggi," kata Direktur Teknik dan Pengembangan PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Group Dian Takdir dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu (29/9/2024).

Baca Juga

Dian menyatakan proyek pembangunan LRT Jakarta Fase 1B terus menunjukkan perkembangan signifikan. Hingga pekan ketiga September 2024, konstruksi berhasil mencapai 29,17 persen. 

Pencapaian pembangunan lintasan sepanjang 1,2 kilometer (km) dari target 6,4 km rute Velodrome-Manggarai ini mencerminkan komitmen Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam mempercepat realisasi transportasi massal yang modern, efisien dan ramah lingkungan bagi warga Jakarta.