Sabtu 28 Sep 2024 22:33 WIB

NETA X Dibanderol Mulai Rp 428 Juta, Ini Kelebihannya

Pengiriman unit ke 500 konsumen pertama dimulai.

Red: Firkah fansuri
PT NETA Auto Indonesia, Jumat (27/9/2024) malam mengumumkan harga Medium SUV listrik yaitu NETA X 500 Elite Rp 428 juta dan NETA X 500 Supreme Rp 448 juta on the road (OTR) Jakarta.
Foto: REPUBLIKA/FIRKAH FANSURI
PT NETA Auto Indonesia, Jumat (27/9/2024) malam mengumumkan harga Medium SUV listrik yaitu NETA X 500 Elite Rp 428 juta dan NETA X 500 Supreme Rp 448 juta on the road (OTR) Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - PT NETA Auto Indonesia, distributor mobil listrik NETA di Indonesia, Jumat (27/9/2024) malam mengumumkan secara resmi harga Medium SUV listrik yaitu NETA X 500 Elite Rp 428 juta dan NETA X 500 Supreme Rp 448 juta on the road (OTR) Jakarta.

Vice President of Neta Auto Alan Zhou mengatakan NETA juga mengumumkan telah memulai pengiriman kepada 500 konsumen pertama NETA X yang telah melakukan SPK selama masa pre-book.

Baca Juga

Mengusung konsep ‘Xperience Tech With EV’, NETA X membawa beragam fitur dan teknologi terdepan yang tidak hanya untuk kenyamanan serta keamanan berkendara. “Namun juga menjawab kebutuhan keluarga muda yang dinamis lewat tampilan futuristik dan kokpit cerdas. NETA X siap mengawal petualangan yang tidak terlupakan dengan semua keistimewaan yang dimiliki,” kata Alan Zhou di Jakarta, Jumat.

Ia mengatakan melalui NETA X, NETA menghadirkan Intelligent Electric SUV dengan teknologi pintar nan inovatif yang kami targetkan untuk keluarga muda. “Peluncuran NETA X tentunya akan memberikan motivasi bagi kami, untuk terus menghadirkan kendaraan listrik dengan teknologi dan inovasi terbarukan sebagai solusi mobilitas terdepan bagi masyarakat Indonesia," ujar Alan Zhou .