Jumat 18 Oct 2024 17:28 WIB

Persib Kembali Bekuk Persebaya, Hadirkan Kekalahan Pertama Bajul Ijo Musim Ini

Persebaya masih berada di puncak klasemen Liga 1 dengan nilai 17.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Pemain Persib Bandung Edo Febriansyah (tengah) berseleberasi usai menjebol gawang Persebaya Surabaya pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (18/10/2024).
Foto: ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Pemain Persib Bandung Edo Febriansyah (tengah) berseleberasi usai menjebol gawang Persebaya Surabaya pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (18/10/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persib Bandung menghadirkan kekalahan pertama bagi Persebaya Surabaya dalam kompetisi BRI Liga 1 musim 2024/2025. Maung Bandung menaklukkan Persebaya 2-0 dalam laga pekan kedelapan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (18/10/2024) petang.

Hasil ini sekaligus mempertahankan rekor positif Persib tak pernah kalah dari Persebaya sejak terakhir kali tumbang pada Desember 2021.

Baca Juga

Gol dari Edo Febriansah dan Ciro Alves memastikan Maung Bandung memetik kemenangan dalam laga tanpa penonton ini. Tambahan tiga poin mengantarkan Persib di posisi kedua klasemen BRI liga 1 dengan nilai 16, hasil empat kemenangan dan empat kali imbang. Persib belum tersentuh kekalahan.

Adapun Persebaya masih bertahan di puncak klasemen dengan nilai 17, hasil lima kemenangan, dua kali imbang, dan sekali kalah.

Jalannya laga

 

Kedua tim bermain hati-hati dan disiplin sejak awal laga. Alhasil hingga menit ke-20, kedua tim belum ada yang berhasil melepaskan tembakan tepat sasaran ke gawang lawan. Bola kebanyakan mati di lapangan tengah. Baik Persib maupun Persebaya melancarkan penyerangan dari kedua sayap mereka, tapi tetap sulit mengkerasi peluang.

Namun pada menit ke-22, Edo Febriansyah membuka keunggulan tim tuan rumah dengan gol kerasnya. Dalam posisi tanpa kawalan, Edo melepaskan tendangan roket dengan kaki kanannya. 

Bola melesat keras mengarah ke pojok kanan gawang Andhika Ramadhani yang gagal mencegahnya masuk ke dalam gawang. Persib unggul sementara 1-0 atas Persebaya.

Setelah unggul, tempo permainan dipegang tuan rumah. Persebaya terbawa tempo sedang lawan, sehingga Persib nyaman bermain hingga babak pertama berakhir.

Pada babak kedua Persebaya berusaha menyamakan skor. Menit ke-53, Flavio Silva mendapatkan peluang pertamanya. Ia membawa bola sendirian ketika tiba di depan kotak penalti dan tak ada yang berusaha membloknya. Ia menendang bola dengan kaki kirinya, tapi sayang bola masih melebar di sisi kiri tiang gawang

Menit ke-71, Ciro memperlebar jarak keunggulan untuk Persib. Ia mendapatkan bola matang Del Pino yang piawai menempatkannya di belakang pemain bertahan Persebaya. Ciro berhasil mengontrol bola dengan baik. Meski diganggu Kasim Botan, ia dengan tenang mengecoh lawan kemudian menendang bola pekan ke dalam gawang. Andhika yang sudah di luar posisinya tak kuasa menghentikan bola. Persib menjauhkan jarak 2-0.

Menit ke-77, Ciro kembali mendapatkan peluang yang sama seperti golnya tadi. Namun kali ini Damjanovic dengan tegas menekel bola yang digiring oleh Ciro sehingga ia tak sempat mengoper ataupun menembakkan bola ke arah gawang.

Menit ke-84, tendangan keras Andre mengenai wajah Del Pino, yang langsung terjatuh. Wasit meniup pdluit untuk memberhentikan pertandingan dengan sigap para tim medis langsung masuk kedalam lapangan untuk menangani Del Pino. Ini membuat tambahan waktu mencapai sembilan menit. Namun hingga injury time berakhir, Persib tetap bisa mempertahankan kemenangan 2-0.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement