Ahad 20 Oct 2024 18:47 WIB

Ahmad Luthfi-Taj Yasin Ikut Sambut Kepulangan Jokowi 

Jokowi pulang ke Solo usai pelantikan presiden.

Rep: Noor Alfian/ Red: Muhammad Hafil
Presiden Prabowo Subianto (kanan) dan Presiden ke-7 RI Joko Widodo (kiri) mengikuti upacara pisah sambut di Istana Merdeka, Jakarta, Ahad (20/10/2024). Seusai upacara pisah sambut, Presiden Prabowo turut antar Jokowi menuju Bandara Halim untuk bertolak ke Solo. Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi menjadi Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029 setelah dilantik di Gedung Nusantara, kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta. 
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Presiden Prabowo Subianto (kanan) dan Presiden ke-7 RI Joko Widodo (kiri) mengikuti upacara pisah sambut di Istana Merdeka, Jakarta, Ahad (20/10/2024). Seusai upacara pisah sambut, Presiden Prabowo turut antar Jokowi menuju Bandara Halim untuk bertolak ke Solo. Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi menjadi Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029 setelah dilantik di Gedung Nusantara, kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta. 

REPUBLIKA.CO.ID,SOLO–Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen ikut menyambut kedatangan Joko Widodo di kediaman di Sumber, Banjarsari Solo. 

Pantauan Republika, ada sejumlah warga yang mengajak Ahmad Luthfi berswafoto begitu melihat sosok tersebut di depan kediamannya Jokowi. Dimana kedua Paslon tersebut kompak menggunakan kemeja berwarna biru tua dan tiba sekitar pukul 16.30 WIB.

Baca Juga

"Pak Luthfi foto pak," teriak warga dan diiyakan Ahmad Luthfi.

Sebelumnya, puluhan ribu masyarakat antusias menunggu kepulangan Presiden RI ke-7 Joko Widodo dan Iriana Jokowi. Dimana masyarakat telah memadati jalan Letjen Suprapto dekat kediaman Jokowi di Sumber, Banjarsari Solo, Ahad (21/10/2024). 

Salah seorang warga asal Sragen, Dahlia Nugrahini (37) mengaku antusias menyambut sosok Jokowi. Ia bersama keluarganya datang bersama untuk menyaksikan kepulangan Jokowi pasca mengabdi untuk Indonesia selama 10 tahun. 

"Iya, antusias lihat kepulangannya pak Jokowi. Dari jam 2 ke sini mengajak suami sama anak," katanya. 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement