Kamis 24 Oct 2024 07:57 WIB

Jadwal Liga Europa: Ada MU Tantang Tim Mourinho, Mees Hilgers Sambut Kedatangan Lazio

MU bertandang ke markas Fenerbahce yang diasuh mantan pelatih mereka Jose Mourinho.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Marcus Rashford dari Manchester United
Foto: AP Photo/Dave Thompson
Marcus Rashford dari Manchester United

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Manchester United (MU) masih memburu kemenangan pertamanya pada kompetisi kasta kedua antarklub Eropa, Liga Europa. Namun misi tim asuhan Erik Ten Hag terbilang tak mudah. Sebab, Setan Merah harus bertandang ke Turki untuk menghadapi Fenerbahce yang kini dilatih Jose Mourinho.

Apalagi dalam pertandingan yang akan digelar Jumat (25/10/2024) dini hari WIB, di Ulker Fenerbahce Sukru Saracoglu, sejumlah pemain kunci MU tak bisa bermain. Termasuk kapten tim Bruno Fernandes yang menjalani larangan bertanding akibat kartu merah yang didapat dalam laga sebelumnya melawan Porto.

Baca Juga

MU sejauh ini baru mengumpulkan dua poin, hasil dari dua kali imbang melawan Twente 1-1 dan 4-4 melawan Porto. Hasil ini menempatkan MU sementara di posisi 21 dengan nilai dua. Fenerbache sendiri bertengger di posisi 14 dengan nilai empat hasil sekali menang dan sekali imbang.

Sudah ada dua pertandingan yang digelar semalam dimana tim Braga Portugal yang bermain dengan 10 orang kalah 1-2 dari Fk Bodo/Glimt. Serta Galatasaray Turki menang 4-3 atas Elfsborg. Hasil ini membuat Galatasaray dan Bodo/Glimt menguasai klasemen sementara dengan nilai sama tujuh hasil dari dua kali menang dan sekali imbang.

Adapun bek timnas Indonesia Mees Hilgers akan kembali memperkuat Twente di Liga Europa. Wakil Belanda itu akan bersiap menyambut kedatangan Lazio di Stadion De Grolsch Veste, Enschede.

Mees bakal kembali jadi andalan karena ia bermain penuh saat Twente mencuri satu poin dari kandang RKC Waalwijk dengan bermain imbang 2-2 di Liga Belanda, akhir pekan lalu.

Hasil dan Jadwal Matchday Ketiga Liga Europa:

Kamis, 24 Oktober 2024 WIB

Braga 1-2 Bodo/Glimt

Galatasaray 4-3 Elfsborg

23:45 WIB - AS Roma vs Dynamo Kyiv

23:45 WIB - Eintracht Frankfurt vs RFS

23:45 WIB - Ferencvaros vs Nice

23:45 WIB - Maccabi Tel Aviv vs Real Sociedad

23:45 WIB - Midtjylland vs Union Saint-Gilloise

23:45 WIB - PAOK vs Viktoria Plzen

23:45 WIB - Qarabag vs Ajax

Jumat, 25 Oktober 2024 WIB

02:00 WIB - Anderlecht vs Ludogorets

02:00 WIB - Athletic Bilbao vs Slavia Praha

02:00 WIB - Porto vs Hoffenheim

02:00 WIB - Fenerbahce vs Manchester United

02:00 WIB - Lyon vs Besiktas

02:00 WIB - Malmo FF vs Olympiacos

02:00 WIB - Rangers vs FCSB

02:00 WIB - Tottenham vs AZ Alkmaar

02:00 WIB - Twente vs Lazio

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اَنَّ اللّٰهَ يَسْجُدُ لَهٗ مَنْ فِى السَّمٰوٰتِ وَمَنْ فِى الْاَرْضِ وَالشَّمْسُ وَالْقَمَرُ وَالنُّجُوْمُ وَالْجِبَالُ وَالشَّجَرُ وَالدَّوَاۤبُّ وَكَثِيْرٌ مِّنَ النَّاسِۗ وَكَثِيْرٌ حَقَّ عَلَيْهِ الْعَذَابُۗ وَمَنْ يُّهِنِ اللّٰهُ فَمَا لَهٗ مِنْ مُّكْرِمٍۗ اِنَّ اللّٰهَ يَفْعَلُ مَا يَشَاۤءُ ۩ۗ
Tidakkah engkau tahu bahwa siapa yang ada di langit dan siapa yang ada di bumi bersujud kepada Allah, juga matahari, bulan, bintang, gunung-gunung, pohon-pohon, hewan-hewan yang melata dan banyak di antara manusia? Tetapi banyak (manusia) yang pantas mendapatkan azab. Barangsiapa dihinakan Allah, tidak seorang pun yang akan memuliakannya. Sungguh, Allah berbuat apa saja yang Dia kehendaki.

(QS. Al-Hajj ayat 18)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement