Sabtu 26 Oct 2024 06:07 WIB

Prabowo Perintahkan Taruna Diberi Libur Usai Ikut Parade Senja

Presiden Prabowo menggelar gala dinner dengan taruna dan Kabinet Merah Putih.

Rep: Bayu Adji Prihammanda / Red: Erik Purnama Putra
Taruna mengikuti Parade Senja disaksikan Kabinet Merah Putih di Lapangan Pancasila, Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, Jumat (25/10/2024).
Foto: AP Photo/Achmad Ibrahim
Taruna mengikuti Parade Senja disaksikan Kabinet Merah Putih di Lapangan Pancasila, Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, Jumat (25/10/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, MAGELANG -- Presiden Prabowo Subianto menggelar makan malam bersama atau gala dinner di Ruang Makan Husein Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, Jumat (25/10/2024). Gala dinner itu dilakukan usai upacara parade senja di Lapangan Pancasila, Graha Utama Akmil Magelang.

Dalam momen itu, Prabowo mengungkapkan kebanggaan kepada para taruna dari tiga matra TNI dan kepolisian yang menjadi pasukan dalam upacara parade senja sore itu. Pasalnya, para taruna itu tetap melanjutkan upacara parade senja dengan baik meski diguyur hujan deras.

Baca Juga

"Pada malam hari ini, saya ingin ucapkan terima kasih kepada seluruh akademi angkatan dan akademi kepolisian yang telah melaksanakan suatu upacara parade senja dengan penuh semangat dan disiplin," ujar Prabowo sebelum memulai gala dinner.

Menurut dia, aksi para taruna itu telah membanggakan para senior mereka yang kini masuk dalam Kabinet Merah Putih. Pasalnya, tak sedikit anggota Kabinet Merah Putih yang merupakan alumni akademi milter atau kepolisian.

Sebagai ucapan terima kasih, Prabowo memberikan jatah libur lebih panjang kepada para taruna yang menjadi pasukan upacara. Para taruna itu mendapatkan jatah libur selama empat hari di luar libur akhir pekan.

"Sebagai Presiden, panglima tertinggi, saya instruksikan kepada Gubernur Akmil dari semua angkatan, termasuk kepolisian, karena sebagai Presiden saya juga bisa perintah kepolisian kan. Gubernur empat akademi, beri libur untuk para taruna yang ikut tadi upacara," ujar Prabowo.

Mantan menteri pertahanan (menhan) tersebut juga berjanji nantinya bakal berkunjung ke Akademi Angkatan Udara (AAU), Akademi Angkatan Laut (AAL), dan Akademi Kepolisian (Akpol). Pasalnya, akademi-akademi itu merupakan tempat mencetak para pimpinan Indonesia pada masa depan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement