Rabu 06 Nov 2024 14:21 WIB

Wapres Gibran Bertemu PM Singapura di Hutan Kota Plataran

Usai bertemu Presiden Prabowo di Istana, PM Lawrence Wong bertemu Gibran.

Rep: Muhammad Noor Alfian Choir/ Red: Erik Purnama Putra
Presiden Prabowo Subianto (kedua kanan) berjalan bersama Perdana Menteri Singapura Lawrence Wong (kanan) saat memeriksa pasukan di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Rabu (6/11/2024).
Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
Presiden Prabowo Subianto (kedua kanan) berjalan bersama Perdana Menteri Singapura Lawrence Wong (kanan) saat memeriksa pasukan di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Rabu (6/11/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka menerima tamu Perdana Menteri (PM) Singapura Lawrence Wong di Hutan Kota Plataran, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (6/11/2024). Pantauan Republika.co.id, Gibran tiba di lokasi sekitar pukul 13.03 WIB. Pada pukul 13.40 WIB, PM Lawrence hadir di Plataran.

Gibran yang didampingi Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu) RI Arrmanatha Nasir pun langsung menyambut tamunya. Setelahnya Lawrence menjabat tangan Gibran dan Arrmanantha.

Baca Juga

Gibran lekas menanyakan bagaimana Lawrence. "How are you (bagaimana kabarmu)," kata Gibran dalam pantauan Republika.co.id. Setelah itu, keduanya langsung memasuki ruangan khusus restoran secara bersama-sama. Tampak mereka dalam obrolan ringan.

Sebelumnya, Presiden RI Prabowo Subianto menerima kunjungan resmi kenegaraan PM Lawrence Wong di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Rabu pagi WIB. Iring-iringan kendaraan PM Lawrence telah dimulai sejak pukul 09.50 WIB yang diawali dengan barisan Pasukan Nusantara, pasukan berkuda, dan korps musik Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).

Rute iring-iringan kendaraan itu dimulai dari lapangan Monumen Nasional kemudian menuju gerbang Istana Merdeka. Saat kendaraan PM Lawrence memasuki kawasan Istana Merdeka Jakarta, sejumlah anak-anak sekolah pun menyambut kedatangan kepala negara dengan mengucapkan "Welcome to Indonesia".

Presiden Prabowo pun menyambut PM Lawrence saat keluar dari kendaraan. Prosesi penyambutan kemudian dilanjutkan dengan upacara penyambutan dengan diperdengarkannya lagu kebangsaan kedua negara dan diiringi dentuman meriam sebanyak 19 kali.

Setelah dentuman meriam selesai, Prabowo dan PM Lawrence kemudian melakukan inspeksi pasukan kehormatan. Kedua pemimpin selanjutnya saling memperkenalkan delegasi dari masing-masing negara yang turut hadir mengikuti upacara.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement