REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Universitas Nusa Mandiri (UNM) kembali memperlihatkan komitmennya dalam mencetak generasi wirausaha muda yang kompeten dengan mengadakan Seminar Entrepreneur bertema "Turning Ideas Into Business Opportunities in the Digital Era". Kegiatan yang berlangsung pada Rabu, 30 Oktober 2024 di Aula UNM Kampus Jatiwaringin dengan menghadirkan Mas Islah, Founder Pawon Digital.
Selain memberikan wawasan, seminar ini juga menjadi kesempatan bagi mahasiswa untuk membangun jaringan dengan para praktisi dan alumni yang telah berpengalaman dalam dunia bisnis. Dengan bekal yang diberikan dalam kegiatan ini, diharapkan mahasiswa dapat lebih percaya diri dan siap mengubah ide kreatif mereka menjadi bisnis yang sukses.
Pada kesempatan ini, Mas Islah, Founder Pawon Digital, yang hadir sebagai narasumber berbagi pengalaman dalam merintis usaha berbasis teknologi yang kini berkembang pesat.
“Keterampilan digital, adaptasi terhadap teknologi, dan inovasi produk sebagai kunci mengembangkan bisnis dari ide menjadi peluang nyata,” tegasnya.
UNM berkomitmen terus mendukung pengembangan keterampilan wirausaha mahasiswanya dan optimis bahwa kegiatan seperti Seminar Entrepreneur ini akan menumbuhkan jiwa inovatif dan tangguh di kalangan generasi muda.