Selasa 19 Nov 2024 09:15 WIB

Alhamdulillah, Wang Fiki Sudah Menjadi Seorang Mualaf

Wang Fiki adalah seorang pebisnis China yang menjadi seorang mualaf.

Wang Fiki, seorang pebisnis China menjadi mualaf
Foto: Bakhtar News Agency
Wang Fiki, seorang pebisnis China menjadi mualaf

REPUBLIKA.CO.ID, KABUL -- Seorang pebisnis China menjadi mualaf setelah membaca dua kalimat syahadat di hadapan para pejabat di Provinsi Balkh, Afghanistan.

Juru Bicara Pemerintah Provinsi Balkh, Haji Zaid mengatakan kepada Bakhtar News Agency, Senin (18/11/2024), nama pebisnis China itu adalah Wang Fiki, dan sekarang telah mengubah namanya menjadi nama Islam yaitu Abdullah Mohammad.

Baca Juga

Haji Zaid lebih jauh mengatakan, Abdullah Mohammad yang pernah bekerja sama dengan Imarah Islam Afghanistan dalam pembangunan sejumlah pabrik manufaktur, membaca dua kalimat syahadat dalam pertemuan di kantor Pemerintah Provinsi Balkh dan memeluk agama Islam yang mulia.

photo
Infografis 3 Kebiasaan yang Harus Diubah Mualaf. Ilustrasi muslimah - (Republika.co.id)

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement