REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun-Kun Wardana, resmi membubarkan tim pemenangannya di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta, di Bale Gotong Royong, Jalan Pangeran Antasari, Jakarta Selatan, Jumat (13/12/2024). Dalam kegiatan itu, Dharma-Kun juga mengucapkan selamat kepada Pramono Anung-Rano Karno yang berhasil menang di Pilgub Jakarta.
Dharma mengaku telah menerima hasil Pilgub Jakarta 2024 yang menyatakan Pramono-Rano sebagai pemenang. Karena itu, ia mengucapkan selamat kepada pasangan calon (paslon) nomor urut 3 itu karena telah meraih 2.183.239 suara atau 50,07 persen. Artinya, Pramono-Rano dipastikan menang Pilgub Jakarta dalam satu putaran, setelah tidak ada paslon yang mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK).
"Di sini kami ingin juga mengucapkan selamat kepada Bapak Pramono Anung dan Bang Doel (Rano Karno) yang telah memenangkan kontestasi ini," kata dia, Jumat.
Tak hanya itu, Dharma juga mengucapkan terima kasih kepada Ridwan Kamil-Suswono yang juga ikut berkontestasi di Pilgub Jakarta. Pasalnya, pelaksanaan Pilgub Jakarta relatif berjalan damai dibandingkan Pilgub Jakarta 2017.
"Saya mengucapkan juga terima kasih banyak kepada Bang Emil, Kang Emil, dan Bapak Suswono yang telah sama-sama kita berkontestasi dengan baik dan tidak ada hal-hal yang signifikan terjadi. Semuanya berjalan mungkin jauh lebih baik daripada pemilu-pemilu, pilkada-pilkada yang lalu," ujar dia.
Dharma mengaku telah ikhlas menerima kekalahan dari Pramono-Rano. Bukan hanya menerima dengan lapang dada, pihaknya juga mengaku senang bisa ikut berkontestasi di Pilgub Jakarta.