Senin 16 Dec 2024 19:02 WIB

Kata Presiden Venezuela tentang Palestina dan Kota Suci Yerusalem

Presiden Venezuela mendukung penuh kemerdekaan Palestina.

Presiden Venezuela Nicolas Maduro.
Foto: AP Photo/Matias Delacroix
Presiden Venezuela Nicolas Maduro.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOTA -- Presiden Venezuela, Nicolas Maduro, menyatakan dukungan penuh untuk Palestina dalam pertemuan puncak ke-24 Aliansi Bolivarian untuk Rakyat Amerika-Pakta Perdagangan Rakyat (ALBA-TCP) yang digelar di Venezuela, Ahad (15/12).

"KTT ALBA-TCP suatu hari akan diadakan di Palestina. Saya percaya hal ini. Kita akan mengadakan KTT ini di Palestina, di Yerusalem. Insya Allah, semua orang akan menyaksikannya," ujar Maduro.

Baca Juga

"Yerusalem akan kembali menjadi kota suci di mana semua kelompok etnis hidup bersama dalam damai. Kota itu tidak akan terus menjadi kota kekuatan Zionis, imperialis, dan penggila perang," lanjutnya.

Maduro juga menyampaikan pesan kepada Paus Fransiskus, meminta agar Sri Paus dapat lebih lantang menyuarakan dukungan untuk perjuangan kemerdekaan Palestina.

"Angkat suara Anda untuk hak asasi manusia, untuk Palestina, untuk kemerdekaan dan perdamaian," serunya.

Selain itu, Maduro mengimbau umat Muslim untuk membentuk "aliansi historis yang tak terpisahkan."

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement