Rabu 18 Dec 2024 12:02 WIB

Mau Traveling Liburan Tahun Baru? Ini Doa Rasulullah Saat Safar

Di dalam perjalanan bisa diisi dengan zikir supaya setiap saat menjadi ibadah.

Rep: Fuji EP/ Red: A.Syalaby Ichsan
Traveling (ilustrasi)
Foto: www.freepik.com
Traveling (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Bagi umat Islam, setiap waktu bisa menjadi ibadah, termasuk saat Muslim mengisi liburan natal dan tahun baru. Umat Islam yang melakukan perjalanan untuk berlibur bersama keluarga atau pulang kampung menemui orang tua dan kerabat, dianjurkan membaca doa sebelum menempuh perjalanan.

Doa yang dibaca sebelum melakukan perjalanan termasuk ibadah sebagai upaya mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan melaksanakan perintah-Nya dan meninggalkan larangan-Nya. Di dalam perjalanan, bisa diisi dengan zikir supaya setiap saat bisa menjadi ibadah. 

Baca Juga

Berikut ini adalah doa agar mendapatkan kemudahan dalam perjalanan yang dibaca Nabi Muhammad SAW:

اَللَّهُمَّ بِكَ أَسْتَعِيْنُ، وَعَلَيْكَ أَتَوَكَّلُ، اَللَّهُمَّ ذَلِّلْ لِي صُعُوْبَةَ أَمْرِيْ، وَسَهِّلْ عَلَيَّ مَشَقَّةَ سَفَرِيْ، وَارْزُقْنِيْ مِنَ الخَيْرِ أَكْثَرَ مِمَّا أَطْلُبُ، وَاصْرِفْ عَنِّي كُلَّ شَرٍّ، رَبِّ اشْرَحْ لِيِ صَدْرِيْ، وَيَسِّرْ لِيْ أَمْرِيْ

Allāhumma bika asta‘īnu, wa ‘alaika atawakkalu. Allāhumma dzallil lī ṣu‘ūbata amrī, wa sahhil ‘alayya masyaqqata safarī, warzuqnī minal khairi mim mā aṭlubu, waṣrif ‘annī kulla ṣyarr, rabbiṣ-raḥlī ṣadrī wa yassir lī amrī.

Ya Allah, kepada-Mu aku memohon pertolongan dan kepada-Mu aku berpasrah. Ya Allah, ringankan kesulitan pada urusanku, mudahkanlah kendala perjalananku, karuniakanlah kebaikan bagiku melebihi apa yang kuminta, palingkanlah segala keburukan dariku. Tuhanku, lapangkanlah hatiku dan mudahkanlah urusanku.

Perlu diketahui, sebagaimana dikutip dari laman resmi Kemenag RI, dijelaskan bahwa doa dari orang yang sedang dalam perjalanan termasuk salah satu doa yang mustajab. Hal tersebut sebagaimana sabda Nabi Muhammad SAW.

Rasulullah SAW bersabda:

روينا في كتب أبي داود والترمذي وابن ماجه عن أبي هريرة رضي الله عنه قال قال رسول الله صلى الله عليه وسلم ثلاث دعوات مستجابات لا شك فيهن دعوة المظلوم، ودعوة المسافر، ودعوة الوالد على ولده

Dari Abu Hurairah Radhyalahu anhu, Rasulullah SAW bersabda: Ada tiga doa mustajabah yang tidak disangsikan lagi, yaitu doa orang teraniaya, doa orang dalam perjalanan, dan doa orang tua untuk anaknya. (HR Imam Abu Dawud, Imam At-Tirmidzi, dan Imam Ibnu Majah).

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement