Rabu 05 Mar 2025 05:37 WIB

Saat Mbappe dan Vinicius Dikunci, Brahim Diaz Jadi Pahlawan El Real pada Derby Madrid

Real Madrid mengalahkan Atletico Madrid 2-1 pada leg pertama 16 besar Liga Champions.

Gelandang serang Real Madrid Brahim Diaz merayakan golnya ke gawang Atletico Madrid pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Santiago Bernabeu, Madrid, Rabu (5/3/2025) dini hari WIB.
Foto: EPA-EFE/SERGIO PEREZ
Gelandang serang Real Madrid Brahim Diaz merayakan golnya ke gawang Atletico Madrid pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Santiago Bernabeu, Madrid, Rabu (5/3/2025) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Saat Kylian Mbappe dan Vinicius Junior diredam, Real Madrid masih punya sosok lain untuk tampil sebagai pahlawan pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Namanya Brahim Diaz. Ia mendapatkan tepuk tangan meriah dari para pendukung Real Madrid setelah mengalahkan Atletico Madrid 2-1 di Santiago Bernabeu, Rabu (5/3/2025) dini hari WIB.

Diaz musim ini masih berstatus ban serep. Namun saat dimainkan, ia berkontribusi. Tampil sebagai starter karena Jude Bellingham harus menjalani skorsing, Diaz menggantikan posisi pemain timnas Inggris itu dengan sempurna. Golnya pada awal babak kedua memastikan kemenangan Los Blancos pada derby pertama Madrid di Liga Champions musim ini.

Baca Juga

Gerakan kakinya yang lincah dan lentur dalam ruang yang sempit berhasil melewati tiga pemain bertahan Atletico, sebelum mencetak gol dari dalam kotak penalti pada menit ke-55.

Díaz telah memainkan partai keempatnya sebagai starter di Liga Champions musim ini, menggantikan Bellingham yang terkena skorsing kartu kuning. Ia mendapat sambutan meriah di stadion Santiago Bernabeu saat digantikan oleh Endrick pada menit ke-89.

Pelatih Madrid Carlo Ancelotti telah meminta Diaz sebelum pertandingan untuk mencoba bertahan di posisi Bellingham. Namun Don Carlo mengatakan tidak keberatan melihat Diaz bergerak lebih ke depan saat melihat ada peluang. Nyatanya, aksi Diaz-lah yang menentukan kemenangan yang sangat dibutuhkan saat Madrid saat Mbappé dan Vinicius tampil di bawah performa.

Diaz sebelumnya juga tampil sebagai starter saat Madrid kalah 1-2 dari Real Betis di Liga Spanyol akhir pekan lalu. Kala itu, ia mencetak gol tunggal bagi timnya. Ia telah tampil sebagai starter dalam 11 pertandingan Liga Spanyol musim ini dan mencetak enam gol di semua kompetisi.

Pertandingan kedua akan berlangsung tengah pekan depan di Stadion Metropolitano milik Atletico. Tuan rumah akan mencoba untuk mengakhiri rekor buruk mereka di Liga Champions saat menghadapi rival sekota.

Atletico kalah dalam dua final dari Madrid pada 2014 dan 2016. Los Rojiblancos juga tersingkir dalam dua kali pertemuan mereka di babak gugur pada perempat final 2015 dan semifinal 2017. Kedua tim bermain imbang 1-1 dalam kedua pertandingan La Liga Spanyol yang mereka mainkan musim ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Real Madrid C.F. (@realmadrid)

Gol-gol brilian pada babak pertama

Sebuah pergerakan yang luar biasa dan penyelesaian akhir yang baik dari Rodrygo membawa Madrid memimpin. Madrid hanya membutuhkan empat menit saat bek kanan Federico Valverde mengirimkan umpan terobosan yang sempurna yang membuat penyerang asal Brasil itu dengan cepat melewati bek kiri Javi Galán.

Rodrygo dengan cepat bergerak di depan pemain bertahan, kemudian melakukan tusukan ke sisi dalam kotak penalti sebelum melepaskan tendangan kaki kiri ke pojok atas gawang.

Pelatih Atletico Diego Simeone tampak terdiam di pinggir lapangan saat melihat Rodrygo melaju melewati Galan.

Atletico akhirnya mendapatkan gol penyeimbang dalam satu-satunya percobaan tepat sasaran pada babak pertama. Penyerang Argentina yang menjadi rekrutan terbaik Atletico musim ini, berhasil mencetak gol melalui tendangan melengkung pada menit ke-32.

Alvarez menerima bola di sisi kiri lapangan dan melakukan pergerakan apik untuk melewati gelandang Eduardo Camavinga. Ia masuk ke kotak penalti dan melepaskan tembakan yang mengarah ke tiang jauh melewati kiper Thibaut Courtois. Bola sempat membentur tiang gawang sebelum masuk ke dalam.

Itu merupakan gol ke-15 di Liga Champions bagi Alvarez dalam 26 pertandingan. Rekan setimnya di timnas Argentina, Lionel Messi, mengoleksi 13 gol dari 26 pertandingan pertamanya di kompetisi Eropa.

sumber : AP
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement