REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Imam Masjid Raya Al-Bakrie Lampung, Ustaz Rohyan Soib menyampaikan menyambut bulan suci Ramadhan, Masjid Raya Al-Bakrie bersama Bakrie Amanah menggelar serangkaian kegiatan yang mengedepankan nilai kebersamaan, keberkahan, dan kebaikan di tengah masyarakat.
Ustaz Rohyan berharap Masjid Raya Al-Bakrie Lampung menjadi pusat kegiatan keagamaan di masa mendatang di Provinsi Lampung dan Bandar Lampung khususnya.
"Semoga kegiatan keagamaan dan sosial di Masjid Raya Al-Bakrie semakin ramai dan semakin bermanfaat untuk masyarakat sekitar," kata Ustaz Rohyan dalam siaran pers yang diterima Republika, Selasa (4/3)
Ustaz Rohyan menyampaikan, mengawali Ramadhan, digelar kegiatan doa bersama menjelang sholat Maghrib di masjid. Jamaah berkumpul untuk memanjatkan doa, memohon keberkahan, dan kesiapan dalam menjalani ibadah di bulan suci Ramadhan.
Menurutnya, momen ini menjadi awal yang penuh semangat untuk menyambut bulan penuh rahmat. Ia menambahkan, sebagai bagian dari upaya menebar kebaikan, Bakrie Amanah mempersembahkan Kado Bahagia Ramadhan kepada para santri.
"Program ini bertujuan untuk memberikan kebahagiaan serta dukungan bagi mereka agar semakin termotivasi dalam menjalankan ibadah dan menuntut ilmu selama Ramadhan," ujar Ustaz Rohyan.
Menjelang waktu berbuka, dikatakan Ustaz Rohyan, kegiatan berbagi takjil dilakukan sebagai bentuk kepedulian kepada sesama di Masjid Raya Al-Bakrie Lampung. Jamaah dan masyarakat sekitar menerima takjil secara gratis, menciptakan kebersamaan di bulan yang penuh berkah ini.