Selasa 11 Mar 2025 07:50 WIB

UBSI Jadi Tuan Rumah Musyawarah APTIKOM DKI Jakarta 2025

UBSI berharap kolaborasi antarperguruan tinggi semakin solid.

UBSI menjadi tuan rumah Musyawarah APTIKOM DKI Jakarta dan berharap pertemuan ini menciptakan sinergi lebih erat di antara perguruan tinggi.
Foto: UBSI
UBSI menjadi tuan rumah Musyawarah APTIKOM DKI Jakarta dan berharap pertemuan ini menciptakan sinergi lebih erat di antara perguruan tinggi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) dengan bangga menjadi tuan rumah Musyawarah APTIKOM Provinsi Daerah Khusus Jakarta 2025. Acara ini digelar di Aula Rektorat UBSI Kampus Kramat 98, Jakarta Pusat, Jumat (14/2/2025).

Kegiatan ini dihadiri akademisi serta praktisi pendidikan tinggi bidang informatika dan komputer se-DKI Jakarta. Musyawarah APTIKOM DKI Jakarta merupakan agenda rutin yang menjadi wadah bagi akademisi untuk berdiskusi mengenai perkembangan kebijakan pendidikan tinggi di bidang teknologi informasi.

Selain itu, acara ini juga menjadi momentum penting dalam pemilihan Ketua APTIKOM DKI Jakarta periode 2025-2029.

Rektor UBSI yang diwakili Wakil Rektor 1 Bidang Akademik, Diah Puspitasari, menyampaikan UBSI sangat mendukung kegiatan ini sebagai bentuk kontribusi nyata dalam pengembangan pendidikan tinggi berbasis teknologi.

"Menjadi tuan rumah kegiatan ini adalah suatu kehormatan bagi UBSI. Kami berharap, melalui musyawarah ini, tercipta sinergi yang lebih erat antarperguruan tinggi untuk meningkatkan kualitas pendidikan di bidang informatika dan komputer," ujarnya dalam keterangan yang diterima Selasa (11/3/2025).

APTIKOM DKI Jakarta, yang selama ini menjadi wadah komunikasi dan kolaborasi antarperguruan tinggi di bidang teknologi informasi, diharapkan semakin kuat dengan adanya musyawarah ini. Acara ini juga disiarkan secara live di kanal YouTube: DKI Jakarta Aptikom, sehingga lebih banyak akademisi dapat mengikuti perkembangan diskusi dan hasil musyawarah.

Dengan adanya pertemuan ini, UBSI berharap kolaborasi antarperguruan tinggi semakin solid dalam membangun pendidikan tinggi yang adaptif terhadap perkembangan teknologi dan kebutuhan industri digital.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement