Rabu 12 Mar 2025 06:24 WIB

4,9 Juta Takjil Didistribusikan ke Jamaah di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi

Konsumsi air Zamzam mencapai 8.393 meter kubik selama pekan pertama Ramadhan.

Menu berbuka puasa Ramadhan bersama di Masjidil Haram, Makkah.
Foto: Republika/Irfan Junaidi
Menu berbuka puasa Ramadhan bersama di Masjidil Haram, Makkah.

REPUBLIKA.CO.ID, MADINAH -- Lebih dari 4,9 juta makanan berbuka puasa didistribusikan ke jamaah di Masjidil Haram Makkah dan Masjid Nabawi Madinah. Presidensi Dua Masjid Suci menyatakan, angka distribusi ini dilakukan selama pekan pertama bulan Ramadhan untuk meningkatkan pelayanan kepada jamaah selama puncak musim umroh.

Selain distribusi makanan berbuka puasa, konsumsi air Zamzam mencapai 8.393 meter kubik. Selain itu, ebih dari 1.190 ton sampah dibersihkan untuk menjaga lingkungan tetap bersih dan aman bagi jutaan pengunjung tempat suci tersebut.

Baca Juga

Masjidil Haram juga mencatat puncak jumlah jamaah umroh sebanyak 500 ribu orang dalam sehari, jumlah tertinggi sejauh ini di bulan Ramadhan. Untuk mengelola arus masuk, para pejabat menetapkan 196 titik akses, termasuk lima gerbang utama, untuk memudahkan jamaah masuk dan keluar.

Otoritas Dua Masjid Suci juga mengerahkan tim bantuan untuk para pejalan kaki. Sementara, tim pencukur rambut untuk tahalul (puncak ibadah umroh) juga dikerahkan untuk membantu jamaah menyelesaikan ibadah umrohnya. Selain itu, pusat penyimpanan barang bawaan dengan enam titik pengambilan diaktifkan untuk meningkatkan pelayanan kepada peziarah.

 

sumber : Gulf News
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement