Kamis 13 Mar 2025 07:53 WIB

Jadwal Leg 2 Babak 16 Besar Liga Europa: Upaya MU dan Tottenham Jaga Harapan Trofi

Liga Europa satu-satunya harapan MU dan Tottenham untuk mengangkat trofi.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Bruno Fernandes dari Manchester United meninggalkan lapangan setelah pertandingan sepak bola Liga Primer Inggris antara Manchester United dan Arsenal di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Senin (10/3/2025) dini hari WIB.
Foto: AP Photo/Dave Thompson
Bruno Fernandes dari Manchester United meninggalkan lapangan setelah pertandingan sepak bola Liga Primer Inggris antara Manchester United dan Arsenal di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Senin (10/3/2025) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dua tim Inggris yang terpuruk di liga domestik, Tottenham Hotspur dan Manchester United, akan berupaya tetap bertahan di Liga Europa 2024/2025. Kompetisi antarklub kasta kedua Eropa ini jadi satu-satunya harapan kedua tim ini untuk mengangkat trofi.

Langkah mereka akan ditentukan pada pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Europa yang akan digelar Jumat (14/3/2025). Pada leg pertama keduanya tak mampu memetik kemenangan.

Baca Juga

Tottenham harus mengakui keunggulan AZ Alkmaar 0-1. Kini bermain di kandang sendiri, Tottenham wajib menang dengan selisih dua gol kalau ingin lolos langsung ke babak perempat final.

Sedangkan Manchester United juga membutuhkan kemenangan saat menjamu Real Sociedad di Old Trafford. Pasalnya pada laga pertama di kandang Sociedad, Setan Merah hanya mampu bermain imbang 1-1.

Meskipun begitu, misi MU tidak akan mudah karena Real Sociedad akan memberikan perlawanan hebat, serupa dengan yang mereka lakukan ketika melakoni pertandingan leg pertama.

Selain itu, ada juga AS Roma yang berupaya untuk melaju ke perempat final Liga Europa ketika menjamu Athletic Club pada leg kedua di Stadion San Mames, Bilbao.

AS Roma hanya perlu mendapatkan hasil imbang pada pertandingan ini untuk bisa melaju ke perempat final setelah pada leg pertama menang dengan skor 2-1 di kandang Athletic Club.

Di sisi lain, Athletic Club yang memiliki ambisi untuk lolos ke perempat final Liga Europa diharuskan mengamankan kemenangan dengan selisih dua gol, meski berat hal itu harus dilakukan.

Selain itu, ada juga pertandingan menarik lainnya seperti Lazio vs Viktoria Plzen, Eintracht Frankfurt vs Ajax, Tottenham vs AZ, Olympiacos vs Bodo/Glimt, Lyon vs FCSB hingga Rangers vs Fenerbahce.

Berikut jadwal leg kedua babak 16 besar Liga Europa:

Jumat (14/3/2025)

00.45 WIB Olympiacos vs Bodo/Glimt (0-3)

00.45 WIB Athletic Club vs AS Roma (1-2)

00.45 WIB Lazio vs Viktoria Plzen (2-1)

00.45 WIB Eintracht Frankfurt vs Ajax (2-1)

03.00 WIB Lyon vs FCSB (3-1)

03.00 WIB Tottenham vs AZ (0-1)

03.00 WIB Rangers vs Fenerbahce (3-1)

03.00 WIB Manchester United vs Real Sociedad (1-1)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by UEFA Europa League (@europaleague)

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement