Rabu 17 Aug 2011 07:40 WIB

Salurkan Dana Donasi, HSBC Gaet Dompet Duafa

Rep: Sefti Oktarianisa / Red: Didi Purwadi
HSBC Amanah
Foto: M Syakir/Republika
HSBC Amanah

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA – The Hongkong and Shanghai Banking Corporation (HSBC) Indonesia menggaet Dompet Dhuafa Republika untuk menyalurkan dana donasi. Melalui sejumlah kantor cabang di Jakarta, Bandung, Surabaya dan Medan, selama Ramadhan, bank asing ini mencoba memberikan sejumlah sumbangan melalui Kotak Ramadhan yang hasilnya bakal disalurkan di lembaga amil zakat tersebut.

CEO HSBC Indonesia, Michael Young, mengatakan Ramadhan merupakan momen yang tepat untuk berbagi. “Kami berharap semangat ini bisa diteruskan karyawan, nasabah dan generasi muda,” ujarnya pada kegiatan HSBC Berbagi Kebahagiaan. Selain Dompet Dhuafa, HSBC juga menggaet sejumlah badan amal lainnya, seperti Rumah Zakat dan Pos Keadian Peduli Ummat (PKPU). Secara grup, HSBC juga menyalurkan donasi melalui HSBC Foundation.

Hal senada juga dilakukan bisnis syariah HSBC melalui unit usaha syariah, HSBC Amanah. Head of HSBC Amanah, Herwin Bustaman, menuturkan pihaknya melakukan cleansing fund dengan menyalurkan dana-dana dalam beberapa macam bentuk corporate social responsibility (CSR).

Ia berujar di dalam konsep syariah, nasabah akan dikenakan penalti bila telat membayar pembiayaan syariah. “Nah, dari penalti ini, bank hanya akan menghitung aktualnya saja seperti administrasi tapi menyisihkan sisanya,” katanya.

Diutarakannya, dana donasi diambil dari sisa pinalti ini. “Dalam syariah ini pinalti dibolehkan dan disebut takwidh,” jelasnya lagi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement