Rabu 24 Jun 2015 14:40 WIB

Google Play Music Siap Tandingi Apple Music

Rep: Dyah Ratna Meta Novia/ Red: M Akbar
Chris Yerga, Engineering Director, Android introduces Google Play Music All Access during the keynote at the Google I/O developers conference at Moscone West Convention Center in San Francisco, California, USA
Foto: EPA/JOHN G. MABANGLO
Chris Yerga, Engineering Director, Android introduces Google Play Music All Access during the keynote at the Google I/O developers conference at Moscone West Convention Center in San Francisco, California, USA

REPUBLIKA.CO.ID, SAN FRANCISCO -- Google Inc meluncurkan jasa music streaming Google Play Music pada Selasa, (23/6). Google Play Music ini diyakini akan menjadi pesaing bagi Apple Music.

Google Play Music menawarkan harga penggunaan selama dua tahun sebesar 9.99 dolar AS. Servis Google Play Music ditawarkan secara online. Sementara Apple akan meluncurkan Apple Music pada 30 Juni dengan harga 9.99 dolar AS per bulan.

Google Product Manager, Elias Roman mengatakan, Google Play Music juga tersedia di Android dan iOS. "Ini akan diluncurkan di Android dan iOS pada akhir pekan ini," katanya dilansir Reuters, Selasa, (23/6).

Adanya servis music streaming Spotify, Rhapsody, dan Google Play Music, ujar Roman, para pengguna bisa mengatur playlist mereka berdasarkan genre, artis, bahkan aktivitas. "Servis music streaming bisa dimanfaatkan untuk memeriahkan suasana seperti pool party, bahkan bisa membuat suasana kantor jadi menyenangkan."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement