Senin 07 Dec 2015 15:33 WIB

Cina Miliki 200 Lebih Toko Aplikasi

Rep: MgROL55/ Red: Dwi Murdaningsih
baidu
Foto: topics.nytimes.com
baidu

REPUBLIKA.CO.ID, Android menjadi sistem operasi yang paling laris di dunia. Sayangnya, hal ini tidak dapat dinikmati Google di pasar Cina. Hampir sebagian besar pangsa aplikasi di Cina dikuasai oleh pemilik toko aplikasi di Cina dan mereka tidak mengunduh dari Google Play.

Hingga saat ini, Google bisa mendapatkan banyak keuntungan dari kejayaan Android di Cina. Saat ini, ada lebih dari 200 toko aplikasi yang bersaing agar aplikasi mereka dapat di gunakan. Hal ini membuat Google Play cukup sulit untuk mendistribusikan game di seluruh pasar Cina.

Google patenkan teknologi cek gula darah melalui smartwatch

Tiga toko aplikasi Cina 360 Mobile Asistant, Myapp, dan Baidu Mobile Asistant sedikitnya menyajikan 400 juta pengguna. Dibuat oleh Tencent, pembuat WeChat, Mypp dilaporkan memiliki 110 juta downloader aplikasi sehari.

Google berencana bekerjasama dengan pemerintah Cina membuat layanan toko aplikasi. Sekarang, Apple App Store masih satu-satunya sumber lain aplikasi untuk pengguna Cina. Hampir  65 persen dari aplikasi download datang langsung dari App Store. Negara ini memiliki jumlah tertinggi kedua untuk aplikasi iOS dan download game di dunia setelah AS.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement