REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pesan singkat yang dikirimkan melalui media sosial atau aplikasi pesan instan biasanya memiliki emoji atau stiker agar pengguna tidak merasa bosan.
Belum lama ini dikabarkan untuk memanjakan pengguna dalam berkirim pesan, WhatsApp akan merilis GIF atau gambar bergerak dalam percakapan.
Dilansir laman Phone Arena, Jumat (10/6) fitur tersebut bocor melalui akun @WABetaInfo di Twitter. Menurut sumber itu, WhatsApp akan meminta pembaruan versi 2.16.7.1 dan pengguna dapat memasukkan GIF yang secara otomatis juga bisa langsung disetel.
Namun, fitur itu hanya bekerja dengan link. Jika pengguna mencoba berbagi GIF langsung dari aplikasi tidak akan mungkin bisa bekerja. Dan disayangkan fitur GIF ini tidak sebaik keyboard Gboard iOS yang memungkinkan pengguna terintegrasi dengan Giphy.
Untuk berbagi GIF di WhatsApp, pengguna harus keluar dari percakapan, mencari GIF yang diinginkan kemudian berbagi link kepada siapa mereka akan mengirimkannya.
Meski banyak yang mengatakan ini merupakan inovasi yang bagus untuk mengedepankan aplikasi di hati para penggunanya, WhatsApp sendiri belum mau memberitahukan kapan versi tersebut akan resmi dirilis.