Jumat 12 May 2017 19:51 WIB

Bigo Live Kenalkan Fitur Baru Video Pendek

 Country Manager Bigo Live, Kelly Zhanglijing
Foto: ist
Country Manager Bigo Live, Kelly Zhanglijing

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Bigo Live akan meluncurkan salah satu produk andalannya yang diberi nama, Short Video, pada 15 Mei 2017 mendatang. Fitur ini dinilai berpotensi untuk mendapatkan penggemar di Indonesia karena sangat menarik.

Pengguna bisa menggunakan fitur ini untuk merekam peristiwa yang berkesan, hanya dengan menekan ikon tertentu. "Sangat mudah. Short video bisa merekam sampai 58 detik, waktu yang dirasa cukup untuk mengabadikan momen-momen yang luar biasa”, ujar Country Manager Bigo Live, Kelly Zhanglijing, dalam keterangan tertulisnya, Jumat (12/5).

Setiap dua pekan, Bigo Live mengembangkan fitur baru, dengan teknologi terdepan di industri teknologi informasi. Sehingga di masa depan, Kelly mengatakan, akan banyak fitur-fitur yang diluncurkan yang akan menopang sasaran Bigo Live. Bigo Live ingin memberikan para pengguna kegembiraan yang lebih banyak, dan terhubung dengan sesama pengguna dengan lebih mudah.

Bigo Live di Indonesia semakin aktif melakukan penetrasi pasar. Sejak diluncurkan Maret 2016 di Thailand, perusahaan ini berkembang sangat pesat dan menempati peringkat pertama di regional Pasifik, di negara-negara Thailand, Vietnam, Indonesia, Singapura, Cina Taiwan, Malaysia, Filipina, Laos dan Kamboja.

Popularitasnya yang tinggi juga didapatkan di Amerika Utara dan Selatan, Eropa dan bahkan Timur Tengah. Hanya dalam waktu setahun Bigo Live sudah menggaet 100 juta pengguna di seluruh dunia.

Di Indonesia, Bigo Live juga melaju pesat. Bekerja sama dengan pemerintah, melalui Kementerian Kominfo, Kelly mengungkapkan, Bigo Live berkomitmen untuk menjaga kontennya agar sesuai dengan ketentuan pemerintah. Bigo Live memberikan aturan yang sangat ketat kepada para pengguna agar tidak disalahgunakan.

Dalam 7 hari seminggu dan 24 jam sehari, Bigo Live menempatkan ratusan pegawai dengan dibantu mesin-mesin penyaring, bekerja untuk memberikan layanan maksimal dan tayangan sehat. Kelly menyatakan, pihaknya tidak menolelir adanya penyalahgunaan streaming untuk membocorkan rahasia negara, jual beli narkoba, konten yang berbau SARA, dan menyebar luaskan kekerasan.

Demikian pula kandungan yang berbau seksual, dan memamerkan bagian tubuh. Namun tentu saja, ujar Kelly, memperlihatkan dada telanjang dari seorang petinju adalah hal lain yang diperbolehkan. "Demikian juga menayangkan perjudian termasuk yang sangat dilarang," kata dia.

Begitu pengguna melanggar aturan yang dibuat, Kelly melanjutkan, manajemen Bigo Live akan langsung menghentikan pengguna tersebut seketika, untuk pelanggar kelas A. Sedangkan apabila melanggar ketentuan yang digolongkan sebagai kelas B, maka akun akan di hentikan sampai dengan 7 hari.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement