Advertisement
Rabu 27 Apr 2011 09:35 WIB

Perkokoh Brand Vaio, Sony Siapkan Dua Tablet Android

Sony Tablet
Sony Tablet

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Sony Corporation mengenalkan dua komputer tablet barunya yang diklaim sebagai kombinasi sempurna perangkat keras, konten, dan jaringan yang berkualitas tinggi yang menawarkan pengalaman hiburan menarik.

Tablet yang sedang dikembangkan dan akan tersedia di pasar pada musim gugur 2011 itu, berkode nama S1 dan S2, kata Sony dalam laman resminya Selasa seolah masih merahasiakan nama sebenarnya dari dua tablet tersebut.

S1 disebutnya sebagai perangkat yang dioptimalisasi untuk hiburan rich media, sedangkan S2 sangat ideal untuk kombinasi fungsi komunikasi mobile sekaligus hiburan.

Dua tablet terbaru Sony akan menjalankan sistem operasi Android 3.0 yang memang dirancang untuk perangkat layar lebar seperti tablet.

Dengan menyematkan konektivitas WiFi dan WAN yang kompatibel untuk jaringan 3G/4G, Sony menjanjikan bahwa pengguna tidak hanya bisa browsing Internet atau mengecek e-mail, tetapi juga lancar mengakses konten digital termasuk video, game dan e-book.

Pada awalnya S1 dan S2 akan menggunakan layanan jaringan premium Sony, dan akan diperluas dengan jaringan-jaringan lain pada selanjutnya.

S1 mempunyai layar 9,4 inci, bisa berselancar di web dan menikmati konten rich media dengan layar yang cukup lebar itu. Sementara S2 memiliki dua layar 5,5 inci yang bisa dilipat agar mudah dibawa.

Belum pernah ada sebelumnya, tablet dengan dual screen seperti S2. Kedua layarnya bisa difungsikan berbeda, ketika menjalankan game misalnya, satu layar untuk tampilan permainan dan satu layar lainnya menampilkan tombol kontrolnya.

"Tablet Sony memberikan pengalaman hiburan dimana pengguna dapat menikmati layanan berbasis cloud saat bepergian setiap saat. Kami bertujuan untuk menciptakan gaya hidup baru dengan mengintegrasikan perangkat keras konsumen, meliputi Sony Tablet dengan konten dan jaringan," kata wakil presiden produk jaringan dan layanan group Sony Corp, Kunimasa Suzuki.

"Saya sangat gembira tentang Sony Tablet karena akan lebih memacu pengembangan aplikasi dan penawaran jaringan yang sedang dicari pengguna," kata Andy Rubin, Senior Vice President, Mobile, Google Inc.

Sony menyatakan tetap berkomitmen untuk memperkuat merek VAIO, notebook andalannya, dan memperkenalkan produk-produk yang menarik yang menawarkan proporsi nilai baru ke pasar.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement

Ikuti Berita Republika Lainnya