Selasa 13 Mar 2012 10:29 WIB

Konsorsium Rockstar Lanjutkan Proses Akuisisi Nortel

Nortel
Nortel

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Konsorsium Rockstar, yang di dalamnya meliputi Apple, Microsoft, RIM, Ericsson, dan Sony, mengumumkan bahwa periode menunggu kajian oleh Departemen Kehakiman AS atas usulan mereka membeli paten Nortel, telah berakhir.

Dengan berakhirnya masa kajian itu, berarti konsorsium dapat melanjutkan proses untuk menyelesaikan akuisi sekitar 4000 paten Nortel yang berhubungan dengan jaringan dan teknologi komunikasi, kata Mobileburn dalam laporannya, Senin.

Lima perusahaan besar tersebut telah mengajukan tawaran 4,5 miliar dolar akhir tahun lalu untuk membeli ribuan paten Nortel.

Bulan lalu DoJ (Departement of Justice) AS menyatakan bahwa penyelidikan atas permohonan Konsorsium Rockstar membeli paten Nortel hampir selesai, dan menemukan transaksi itu "sepertinya tidak substansial mengurangi persaingan".

Laporan sebelumnya menyebutkan Apple andil sekitar 2,6 miliar dolar dari total nilai penawaran 4,5 miliar dolar, dan sejauh ini menjadi penawar terbesar dalam konsorsium.

Kelompok lima perusahaan yang dipimpin Apple itu telah mengalahkan Google dalam perang penawaran untuk membeli paten Nortel musim panas lalu.

sumber : antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement