Kamis 01 Nov 2012 18:39 WIB

Bingung Pilih Ultrabook, Konsultasi Saja ke Intel

Indocomtech 2012
Foto: wihdan
Indocomtech 2012

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Intel menyediakan jasa konsultasi untuk para pengunjung Indocomtech 2012 yang hendak membeli Ultrabook berbagai merek.

"Di booth kami, bisa kasih saran Ultrabook mana yang paling sesuai dengan kebutuhan customer," kata Project Officer Booth Intel, Ardi Ilham, di Jakarta, Kamis.

Menurut dia, konsultasi tersebut khususnya untuk produk-produk ultrabook dengan prosesor Intel yang telah menggunakan Windows 8. Di sana juga tersedia produk-produk dari sembilan merek yang bisa langsung dicoba oleh para pengunjung.

Di Booth Intel, antara lain ada produk Acer, Asus, Axioo, Dell, HP, Lenovo, Samsung, Sony Vaio, Toshiba. Disediakan juga ultrabook dengan fitur layar sentuh, sehingga bisa memaksimalkan fungsi Windows 8 sebagai sistem operasi.

Hal itu dimaksudkan agar terjadi interaksi langsung antara pengunjung dengan produk yang ingin dibelinya. Hanya saja, di booth tersebut tidak tersedia layanan jual produk. "Kalau mau beli langsung saja ke booth merek penjualnya langsung," kata Ilham.

Selain itu, Intel juga menyediakan lomba dengan hadiah Ultrabook dan pemenangnya akan diumumkan pada hari terakhir Indocomtech 2012, Minggu (4/11) . Lomba tersebut bisa diikuti oleh para pengunjung khususnya yang memiliki ponsel dengan sistem operasi Android, Blackberry, dan iOS.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement