Senin 24 Feb 2014 10:31 WIB

Dua 'Smartwatch' Baru Samsung Tanpa Android

Samsung Gear 2 dan Gear 2 Neo
Samsung Gear 2 dan Gear 2 Neo

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Enam bulan setelah mengenalkan Galaxy Gear, Samsung kini kembali meramaikan pasar jam tangan pintar dengan dua model baru, Gear 2 dan Gear 2 Neo.

Kedua smartwatch yang dikenalkan secara resmi di Mobile World Congress Barcelona pada Ahad (24/2) ini memang memiliki tampilan hampir sama dengan pendahulunya namun memiliki sejumlah perubahan besar.

Paling menonjol adalah penghapusan nama "Galaxy" dan penggunaan Tizen menggantikan Android. Tizen adalah sistem operasi berbasis Linux yang dikembangkan Linux Foundation bersama Samsung dan Intel.

Samsung tidak membeberkan alasan mengapa mereka memutuskan meninggalkan sistem operasi buatan Google itu pada jam tangan pintar terbarunya. Mereka hanya memastikan Gear 2 dan Gear 2 Neo masih akan bisa terhubung dengan lusinan perangkat Samsung lain, yang berbasis Android.

Gear terbaru hadir dengan sejumlah aplikasi yang sudah tertanam di dalamnya termasuk dari BMW, CNN, Garmin, Line, dan Path. Jam tangan cerdas ini juga sudah ditambahkan pemutar musik yang bisa terhubung ke headphone melalui koneksi Bluetooth 4.0.

Pemonitor jantung termasuk salah satu fitur baru yang melengkapi fitur yang sudah ada di generasi sebelumnya. Pengguna masih bisa menjawab panggilan telepon dan mengecek notifikasi.

Meski begitu posisi kamera pada Gear 2 kini tidak lagi berada di tali pengikat (strap). Samsung menempatkannya berada tepat di atas layar jam. Gear Neo 2 sendiri tidak dilengkapi kamera sama sekali. Dengan perubahan pada posisi kamera ini pengguna dimungkinkan untuk mengganti strapnya.

Kedua jam ini sudah dibekali prosesor baru, yaitu dual-core 1GHz.  Bobotnya disebut lebih ringan dan kini ia juga tampil lebih ramping. Samsung berencana menjual kedua jam tangan cerdas ini mulai April. Mereka belum mau merilis harganya.

sumber : The Verge
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement