REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Berbagai perangkat pintar punya satu tipe konektor (USB) yang sama, yakni USB Micro. Kini generasi terbaru dari USB, Type-C, siap diproduksi.
USB jenis ini nantinya akan digunakan untuk semua jenis perangkat mobile. Baik yang berukuran kecil atau besar.
Type-C juga sekaligus menggantikan model lama dari USB yang ada sekarang. Keunggulan yang ditawarkan piranti ini yaitu ukuran yang sama pada kedua ujungnya (reversible).
Sehingga pengguna bisa dengan bebas memasangkan kedua ujungnya di dua perangkat yang dihubungkan.
"Perwakilan dari PC, ponsel, otomotif dan indutsri internet of thing (IoT) merobohkan pintu kami untuk standar baru ini," ujar Pemimpin Promoter Group USB 3.0, Brad Saunders yang dilansir The Verge, Rabu (13/8).
Meski begitu, pengembang belum mau merilis spesifikasi lebih rinci dari kontektor ini. Secara rinci spesifikasi baru akan dikemukakan pada konferensi pengembangan yang sudah dijadwalkan.