Ahad 18 Oct 2015 12:37 WIB

Gadget Ini Bisa Deteksi Tingkat Kematangan Buah

Raspberry, buah yang kaya kandungan mangan dan serat.
Foto: EPA
Raspberry, buah yang kaya kandungan mangan dan serat.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pembeli buah-buahan nantinya bisa menggunakan ponsel mereka untuk memeriksa kematangan buah. Mereka bisa mengunakan kamera dengan sinar X. Ilmuwan di University of Washington di Seattle mendapatkan dana dari Microsoft berhasil menciptakan kamera portabel hiperspektral seharga 800 dolar AS.

Istimewanya, kamera ini dilengkapi dengan spektrum elektromagnetik. Teknologi ini digunakan dalam pencitraan satelit, membangun inspeksi keselamatan dan menilai apakah sebuah karya seni asli atau palsu. Kini, para ilmuwan sedang bekerja keras agar perangkat ini bisa diunduh dalam ponsel dengan biaya 50 dolar AS.

Shwetak Patel dari University of Washington mengatakan dengan kamera ini, pembeli bisa pergi ke toko kelontong dan bisa tahu apa yang ada di dalam buah. Dengan begitu, pembeli bisa mengetahui apakah buah sudah matang atau belum.

"Ini seperti memiliki aplikasi keamanan pangan di saku," ujar dia,seperti dilansir The Telegraph.

Kamera biasanya membagi cahaya tampak menjadi merah, hijau dan biru sebelum menghasilkan gambar. Namun, HyperCam menggunakan 17 panjang gelombang yang berbeda, termasuk inframerah dekat. Nantinya, kamera ini akan berkedip jika mendeteksi kematangan tertentu.

Neel Joshi, peneliti dari Microsoft ini mengatakan sistem yang ada untuk mendeteksi ini sangat mahal  sehingga akhirnya mereka memutuskan untuk membuat kamera hiperspektral yang murah. Mereka menduga nantinya alat ini juga bisa digunakan untuk mengeksplorasi teknologi lainnya yng lebih kompleks Misalnya menganalisis pembuluh darah.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement