Jumat 27 Jan 2017 08:00 WIB

BOLT! Penyedia Layanan Internet Super 4G LTE

Internet cepat dengan Bolt.
Foto: istimewa
Internet cepat dengan Bolt.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Chief Executive Officer BOLT! Dicky Moechtar mengatakan BOLT! selaku penyedia layanan internet kecepatan tinggi di Indonesia telah meraih kesuksesan besar. Layanan internet kecepatan tingginya berhasil menembus angka 1 juta pelanggan di Indonesia. Sebagai penyedia layanan internet berkecepatan tinggi yang pertama di negeri ini, BOLT! patut berbangga dengan pencapaian itu.

Dicky Moechtar juga mengemukakan bahwa kinerja perusahaannya bisa dibilang bagus karena kesuksesan meraih 1 juta pelanggan bisa diraih dalam waktu singkat, yakni hanya dalam waktu satu tahun. Selain itu dalam satu kuartal, BOLT! Juga tercatat sebagai penyedia layanan internet dengan pertumbuhan pengguna yang paling cepat, yakni sebesar 54 persen.

"Pencapaian ini tentunya didukung beberapa faktor,” kata Dicky.

Faktor-faktor itu adalah seperti strategi produk, pertumbuhan layanan mobile internet, infrastuktur jaringan superior, dan tentunya pemasaran yang tepat dan inovatif. Dicky juga mengatakan bahwa walaupun semakin banyak bermunculan pesaing baru di ranah 4G, tapi BOLT! Super 4G LTE dinilai tetap menjadi operator pertama yang sukses meraih satu juta pelanggan.

Di luar kesuksesan itu, BOLT! Super 4G LTE masih terus berinovasi, salah satunya adalah dengan memberikan layanan mobile broadband berupa perilisan ponsel 4G LTE dengan harga sangat murah, yakni di bawah angka 1 juta rupiah. Ponsel ini bernama 4G Powerphone E1. Perangkat genggam ini adalah smartphone 4G LTE pertama yang dibanderol dengan harga paling murah di kelasnya.

Larry Ridwan selaku Chief Commercial Officer BOLT! Super 4G LTE mengungkapkan bahwa konsumen memiliki minat yang tinggi terhadap smartphone 4G dengan harga terjangkau. Untuk menjawab kebutuhan itu, maka diluncurkanlah BOLT! 4G Powerphone E1. Di era digital, konektivitas 4G ini memang menjadi kebutuhan yang cukup penting.

Untuk semakin mendukung dan memaksimalkan layanan yang diberikan BOLT!, kamu kini bisa mendapatkan pulsa dan paket internet BOLT! dengan sangat mudah. Untuk membeli pulsa dan paket internet BOLT! kamu hanya perlu mengakses aplikasi Traveloka, lho! Beritanya, Traveloka baru saja meluncurkan layanan pembelian pulsa dan paket internet bagi para penggunanya.

Harga pulsa dan paket internet BOLT! yang dijual di Traveloka dijamin lebih murah dan terdapat ada banyak penawaran serta promo yang menarik buat kamu. Cara untuk membelinya juga sangat mudah, cepat, dan dijamin aman. Kamu hanya perlu mengakses aplikasi Traveloka versi terbaru.

Di sana, kamu tinggal pilih menu beli pulsa atau paket internet, konfirmasi pembelianmu dan lakukan pembayaran dengan cara yang kamu inginkan. Kamu tinggal tunggu pulsa atau paket internetnya masuk, deh. Di mana pun kamu berada dan jam berapa pun kamu butuh pulsa dan paket internet, Traveloka akan selalu sedia melayani kamu! Nggak perlu antre dan nunggu lama, pulsa dan paket internetmu akan terisi segera.

Dengan paket bundling Rp 999 ribu yang ditawarkan BOLT! 4G Powerphone E1, konsumen sudah bisa mendapatkan paket data sebesar 20 GB dan juga bonus kuota 1 GB untuk setiap top-up dengan nilai minimal 50 ribu rupiah per bulan selama satu tahun.

Ponsel ini disediakan dalam dua warna, yakni Black dan White serta didukung dengan kemampuan kecepatan internet jaringan 4G LTE. Tak hanya itu, ponsel ini juga memiliki fitur berupa Advance SIM Management. Dengan fitur ini, pengguna akan dimudahkan dalam mengakses jaringan 4G di mana pun dan kapan pun. Dengan begitu, kamu akan semakin puas lagi menggunakan internet dan media sosial.

Fitur ini hadir dalam sistem operasi android terbaru, yaitu Lollipop 5.0 BOLT! 4G Powerphone E1 dan prosesor Qualcomm Snapdragon Quad Core 1.2 GHz, serta RAM dengan kapasitas 1GB. BOLT! 4G Powerphone E1 menggunakan sistem operasi terkini Android Lollipop 5.0 dan telah dilengkapi dengan prosesor Qualcomm Snapdragon Quad Core 1.2GHz, RAM 1GB. BOLT! 4G Powerphone E1  sudah dilengkapi dengan berbagai jenis aplikasi media sosial untuk memanjakan para penggunanya, seperti Facebook, Twitter, YouTube, Path, LINE, Linkedln, Whatsapp, dan beberapa aplikasi media sosial baru.

Dengan teknologi dual SIM dan fitur Advance SIM Management ponsel ini memungkinkan pengguna untuk memilih kartu SIM untuk mengakses jaringan 4G melalui menu setting. Untuk para pecinta selfie, kamera depan 5MP auto-focus serta layar 4.5 inci, tentu bisa jadi perangkat ampuh untuk bisa menghasilkan foto dengan kualitas yang baik.

RIL

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement