Sabtu 23 Jun 2018 09:58 WIB

Trafik Data Telkomsel Lebaran Meningkat 22,3 Persen

Media sosial menjadi kontributor tertinggi penggunaan layanan data Telkomsel

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Agus Yulianto
Direktur Utama Telkomsel Ririek Adriansyah (kiri), didampingi Direktur Sales Sukardi Shillalahi (tengah) dan Direktur Network Bob Apriawan (kanan), berfoto usai memberikan keterangan pers (Ilustrasi).
Foto: Republika/Yogi Ardhi
Direktur Utama Telkomsel Ririek Adriansyah (kiri), didampingi Direktur Sales Sukardi Shillalahi (tengah) dan Direktur Network Bob Apriawan (kanan), berfoto usai memberikan keterangan pers (Ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Libur lebaran 2018 ini, PT Telkomsel mencatat kenaikan trafik layanan data tertinggi pada H-1 Lebaran menjadi 12,89 petabyte. Angka tersebut, meningkat 22,3 persen jika dibandingkan dengan trafik layanan data pada hari normal.

"Jika dibandingkan dengan periode Lebaran tahun lalu, trafik layanan ini mengalami kenaikan sekitar 109 persen," ujar Direktur Network Telkomsel, Bob Apriawan, dalam siaran persnya, Jumat (22/6).

Bob menjelaskan, secara persentase, wilayah Jawa Tengah dan DI Yogyakarta, Jawa Timur, serta Bali dan Nusa Tenggara mengalami peningkatan penggunaan layanan data tertinggi hingga 40,5 persen dibandingkan hari normal. Begitu pula secara volume, trafik layanan data yang terjadi di wilayah-wilayah tersebut merupakan yang tertinggi secara nasional, menembus angka 3,77 Petabyte.

Menurut Bob, penggunaan layanan data di momen Lebaran tercatat mengalami peningkatan yang signifikan di beberapa lokasi yang menjadi titik berkumpulnya pemudik. Di antaranya, Alun-alun Limbangan Garut, Stasiun Bandung, Pasar Turi Baru Surabaya, Gerbang Tol Ciledug Tangerang, dan Terminal Leuwipanjang Bandung. Lonjakan serupa juga terjadi di lokasi-lokasi wisata yang dipadati pengunjung, di antaranya Batu Karas Pangandaran, Ciwidey Bandung, Lembang Bandung, Kota Bunga Puncak, dan Pantai Santolo Garut.