Kamis 31 Jan 2019 16:37 WIB

400 Jenis Burung Asli Indonesia Terancam Punah

Perburuan dan upaya memperjual belikan burung membuat populasi burung turun drastis.

Red: Dwi Murdaningsih
Sejumlah burung yang dilindungi dititipkan di kandang Balai Konservasi dan Sumber Daya Alam (BKSDA) Sulawesi Tengah di Palu, Jumat (13/7).
Foto: Antara/Basri Marzuki
Sejumlah burung yang dilindungi dititipkan di kandang Balai Konservasi dan Sumber Daya Alam (BKSDA) Sulawesi Tengah di Palu, Jumat (13/7).

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Sekurangnya 15 persen dari sekitar 400 jenis burung endemik Indonesia berada diambang kepunahan. Hal ini disebabkan karena rusaknya habitat serta perburuan oleh oknum.

"Di Indonesia ada sekitar 1.771 jenis burung, 400 jenis di antaranya adalah endemik. Burung endemik itu sebagian sudah terancam punah," kata Presiden Indonesian Ornithology Union (IdOU) Ignatius Pramana Yuda, belum lama ini.

Ia mengatakan itu dalam Konferensi Peneliti dan Pemerhati Burung di Indonesia (KPPBRI) ke V bekerja sama dengan Jurusan Biologi Universitas Andalas (Unand). Jenis burung yang terancam punah itu diantaranya jalak putih (Sturnus melanopterus), ekek-geling jawa (Cissa thalassina), trulek jawa (Vanellus macropterus) , kakatua, elang, rangkong gading, jalak bali dan jenis kuau raja yang menjadi endemik Sumbar.

Baca juga: Modifikasi Genetik, Ayam-Ayam Ini Telurkan 'Obat'