Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Periode 2022-2027 tiba di Kantor KPU RI, Jakarta, Selasa (12/4/2022). Presiden Joko Widodo resmi melantik tujuh komisioner KPU periode 2022-2027. Prayogi/Republika.

KPU Harap Draf Tahapan Pemilu 2024 Disepakati Hari Ini

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) Hasyim Asy'ari berharap, rancangan Peraturan KPU (PKPU) tentang Tahapan, Program, dan Jadwal untuk Pemilu 2024 disepakati DPR dan pemerintah dalam rapat dengar pendapat (RDP) yang diagendakan pada Rabu (13/4/2022). Menurut dia, PKPU ini penting dan merupakan jaminan tahapan pemilu dilaksanakan sesuai ketentuan."Kami berharap dalam RDP besok kita bisa...