Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo.

Anggaran Dipangkas, Kementerian PU Pilih-Pilih Perbaikan Jalan untuk Lebaran

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Pekerjaan Umum (PU) akan selektif dalam melakukan preservasi jalan menjelang mudik Lebaran 2025. Hal ini disebabkan adanya pemangkasan anggaran Kementerian PU sebesar Rp 81,38 triliun dari pagu awal sebesar Rp 110,95 triliun menjadi Rp 29,57 triliun. "Dengan keterbatasan anggaran, dalam melakukan preservasi, kita harus super-super dipilih, mana yang benar-benar super-super penting untuk kelancaran arus mudik," ujar Menteri...

Logo Bursa Efek Indonesia terlihat saat seremonial pembukaan perdagangan BEI tahun 2025. Pembukaan perdagangan dilakukan oleh Menteri Keuangan RI Sri Mulyani di Gedung BEI, Jakarta, Kamis (2/1/2025).

Sri Mulyani Disuruh Prabowo Spill Kinerja APBN 2024 di Pembukaan Perdagangan BEI 2025

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Keuangan RI Sri Mulyani memberikan bocoran mengenai tutup buku Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Tahun 2024 dengan mencatatkan angka yang diklaim sehat. Hal itu disampaikan Sri atas instruksi Presiden RI Prabowo Subianto karena merupakan kabar baik. “Saya belum bisa menyampaikan (keseluruhan) karena harusnya press conference nanti di Kementerian Keuangan, namun karena diinstruksikan Presiden jadi harus sedikit...