Teknisi merakit kit konversi motor listrik, Yogyakarta, Jumat (31/3/2023). Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menargetkan sebanyak 1.020 bengkel telah terlatih untuk mengkonversi motor berbahan bakar bensin menjadi motor listrik per Desember 2023.

Senin , 29 May 2023, 21:41 WIB

Pemerintah Sasar 1.020 Bengkel Terlatih Konversi Motor Listrik di 2023

Siswa SMK memeriksa komponen sepeda motor berbahan bakar minyak yang telah dikonversikan ke listrik di bengkel SMK di Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat, Selasa (14/2/2023). Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) tengah mengupayakan agar masyarakat bisa mencicil biaya konversi motor dari yang semula konvensional menjadi kendaraan listrik. Hal itu demi menggenjot program subsidi konversi motor listrik yang tengah digalakkan pemerintah.

Senin , 29 May 2023, 20:03 WIB

Sudah Disubsidi, Konsumen Bisa Mencicil Biaya Konversi Motor Listrik

Teknisi merakit kit konversi motor listrik pada Vespa klasik di Elders Electrico Yogyakarta, Jumat (31/3/2023). Guna mendorong konversi dari motor berbahan bakar fosil menjadi motor listrik, tahun ini pemerintah akan memberikan bantuan ke 50 ribu konversi motor. Bantuan itu sebesar Rp 7 juta per unit.

Selasa , 04 Apr 2023, 14:30 WIB

Kementerian ESDM Sebut, 21 Bengkel Sudah Siap Lakukan Konversi Motor

Siswa SMK memeriksa komponen sepeda motor berbahan bakar minyak yang telah dikonversikan ke listrik di Bengkel Kelistrikan TBSM SMKN 8 Kota Bandung, Jalan Kliningan, Lengkong, Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat, Selasa (14/2/2023). Siswa kelas XI dan XII jurusan Teknik Bisnis Sepeda Motor (TBSM) mengkonversikan motor berbahan bakar minyak ke tenaga listrik yang diberi nama Matric 8 (Matic Electric). Sepeda motor listrik tersebut memiliki daya 72 volt dan mampu menempuh jarak 50 kilometer hingga 60 kilometer dengan pengisian daya selama lima jam.

Rabu , 22 Feb 2023, 10:20 WIB

Insentif Kendaraan Listrik Percepat Migrasi Elektrifikasi