Polisi bersiap menjaga sebuah kafe tempat sekitar 40 warga disandera di Sydney, Australia

Pria Bersenjata Sandera 40 Orang di Sydney

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Polisi menutup pusat kota Sydney pada Senin, setelah beberapa pria bersenjata menyandera sebanyak 40 orang di satu kafetaria padat pengunjung. Para sandera tersebut telah dipaksa memegang bendera berwarna hitam dan putih di jendela kafe itu. Seorang wanita juru bicara polisi mengkonfirmasi petugas berada di lokasi dan operasi sedang berlangsung di sekitar Kafe Lindt Chocolate. CEO Lindt Australia Steve Loane mengatakan kepada news.com.au, ia...