Pekerja melintasi areal tambang bawah tanah Grasberg Blok Cave (GBC) yang mengolah konsentrat tembaga di areal PT Freeport Indonesia, Distrik Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua, Rabu (17/8/2022). PT Freeport telah melakukan pengiriman konsentrat tembaga sebanyak 32 kali ke smelter di Gresik, Jawa Timur sejak Januari 2022.

ESDM Masih Kaji Relaksasi Perpanjangan Ekspor Konsentrat Freeport

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengaku masih mengkaji kemungkinan relaksasi perpanjangan ekspor konsentrat tembaga dari tambang PT Freeport Indonesia. Pemerintah bakal mempertimbangkan kemajuan dari pembangunan proyek smelter sebagai dasar pemberian relaksasi ekspor.Staf Khusus Menteri ESDM bidang Percepatan Tata Kelola Mineral dan Batubara, Irwandy Arif, menuturkan, proyek smelter pemurnian konsentrat dan bijih tembaga milik Freeport...