Sejumlah kendaraan antre memasuki Gerbang Tol Cikampek Utama, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Kamis (28/4/2022).

Transisi Pandemi ke Endemi, Pemerintah Atur Pelonggaran Mudik Lebaran

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Momentum mudik Lebaran tahun ini menjadi fase menuju transisi dari pandemi Covid-19 menuju endemi. Sekretaris Eksekutif I Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN) Raden Pardede menuturkan, berdasarkan data dan perkembangan saat ini, Indonesia sudah menuju transisi dari pandemi Covid-19 menuju endemi.Meskipun secara resmi pemerintah belum mengumumkan keadaan endemi, sambung dia, tetapi transisi sedang terjadi...