Jumat 27 Sep 2013 09:00 WIB

Maldini Pali Diarak Keliling Kota Mamuju

Red: Didi Purwadi
Maldini Pali (tengah)
Foto: Antara/M Risyal Hidayat
Maldini Pali (tengah)

REPUBLIKA.CO.ID, MAMUJU -- Kamis (26/9) kemarin menjadi salah satu hari spesial bagi Maldini Pali, pemain sayap Timnas U-19 Indonesia, yang baru saja menjuarai Piala AFF U-19 2013. Maldini diarak keliling kota Mamuju, ibukota Provinsi Sulawesi Barat, sesaat tiba di Bandara Tampapadang, Mamuju, Kamis.

Kedatangan Maldini ke kampung halaman mendapat sambutan hangat dari masyarakat termasuk dari Pemerintah Kabupaten Mamuju maupun Pemerintah Provinsi Sulbar.

"Seluruh pemain Timnas diperbolehkan untuk beristirahat dan mengunjungi kampung halaman untuk beberapa hari saja. Setelah ini saya kembali ke Jakarta untuk mengikuti persiapan pada ajang berikutnya," kata Maldini.

Sejak tiba di Bandara Tampapadang Mamuju hingga diarak keliling kota, banyak warga memanfaatkan untuk mengabadikan gambarnya.

Pemain yang mengenakan jersey bernomor punggung 15 itu tiba-tiba menjadi idola masyarakat Mamuju. Meski demikian, anak kelahiran Mamuju berdarah Tana Toraja ini terlihat tetap rendah hati.

Sebelum diarak keliling kota, Maldini bersama ayahnya serta Ketua KONI Mamuju dan mantan pelatih Maldini semasa berkiprah di klub Mamuju menyempatkan diri untuk menemui Bupati Mamuju, H. Suhardi Duka.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement