Keren, Film Ini Diperankan Para Tunarungu
REPUBLIKA.CO.ID, SYDNEY -- Film The Tribe yang diputar di Sydney Film Festival hingga 14 Juni mendatang terbilang sangat unik. Tidak ada percakapan dalam film ini, dan dimainkan oleh para tunarungu dengan menggunakan bahasa isyarat.
Film yang diproduksi oleh negara Ukraina ini menceritakan kisah remaja-remaja yang tinggal di sebuah asrama khusus tunarungu, dimana sebagian terlibat dalam dunia kriminal.
Lima orang tunarungu asal diajak oleh program ABC Lateline untuk menonton film The Tribe. Salah satu penonton, Phillip Debs mengatakan untuk pertama kalinya Ia menonton film bisu tanpa memfokuskan pada ketulian sebagai kecatatan. "Ini hanyalah sebuah cerita," ujarnya.
Penonton lainnya, Marcia Girke Boyle menuturkan sebagai tunarungu, film The Tribe sangat mudah dimengerti. Mudah untuk tahu apa yang terjadi selanjutnya karena diceritakan lewat cara mereka.
Meski film ini bukan menjadi film pertama yang menceritakan ketulian dan diperankan oleh tunarungu, The Tribe sudah menyabet 25 penghargaan film. Salah satunya di Pekan Kritik Film di ajang Festival Film Cannes.
Video Editor: Casilda Amilah