Menapaki Eksotisme Kawah Ratu
Gunung Salak menjadi destinasi wisata yang ingin dinikmati wisatawan.
REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Gunung Salak di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, menjadi salah satu destinasi wisata bagi siapa pun yang ingin menikmati alam. Selain bisa mendaki atau menikmati keseruan bermain di air terjun, Gunung Salak pun memiliki kawah yang masih aktif, yaitu Kawah Ratu.
Kawah Ratu merupakan produk terakhir dari aktivitas vulkanis Gunung Salak. Pemandangan yang indah menjadi magnet para pendaki gunung untuk berwisata ke Kawah Ratu. Kawah ini berada dalam satu jalur pendakian menuju Puncak Salak satu yang merupakan kawasan Taman Nasional Gunung Halimun-Salak.
Salah seorang pengunjung, Avi, mengaku Kawah Ratu memiliki sajian pemandangan alam yang lebih luas dibandingkan dengan tempat wisata kawah yang pernah ia kunjungi sebelumnya.
Avi juga menilai, bagi yang suka tracking, berkunjung ke Kawah Ratu sangat tepat sebab tidak memiliki jalur yang terlalu panjang.
Untuk menuju ke sana dari pintu masuk, setidaknya membutuhkan waktu normal sekitar dua jam. Jalanan setapak berbatu dan tanah, serta sesekali menyeberangi sungai kecil menjadi tantangan tersendiri bagi traveller.
Meski demikian, perjalanan menuju Kawah Ratu merupakan hal yang tidak mungkin dilupakan bagi mereka yang tertarik berpetualang menikmati keindahan alam.
Berikut video lengkapnya.
- Videografer:
- Debbie Sutrisno
- Video Editor:
- Fakhtar Khairon Lubis