Pengusaha Indonesia Diharapkan Memahami Shinise

Kunci mempertahankan perusahaan daintaranya adalah sumber daya manusianya.

Republika TV/Fian Firatmaja
Simposium ke-14 ASJA ASCOJA, (15/12)
Rep: Fian Firatmaja Red: Sadly Rachman

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA —Di Jepang terdapat istilah shinise. Istiah ini diartikan sebagai sebuah perusahaan yang bisa bertahan lama hingga 100 tahun lebih. Perusahan yang mampu awet tersebut biasanya dikelola dari generasi ke genarasi.

Maka dari itu, pada Simposium ke-14 ASJA ASCOJA, (15/12) mendatangkan pengusaha yang berhasil mempertahankan perusahaannya dalam waktu yang lama. Ketua Panitia Simposium, Buho S Kohar mengatakan, salah satu kunci mempertahankan perusahaan daintaranya adalah sumber daya manusianya.

Ketua Perhimpunan Alumni Jepang indonesia (Persada), Ginandjar Kartasasmita menjelaskan shinise harus dipelajari pengusaha Indonesia. Menurut dia, banyak perusahan di Indonesia yang dikelola secara turun temurun. Sehingga konsep shinise akan sangat baik bila diterapkan.

Berikut video lengkapnya.

 

 

  • Videografer & Video Editor:
  • Fian Firatmaja




Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler